Manfaat Olahraga Tenis bagi Kesehatan
Manfaat Olahraga Tenis bagi Kesehatan-Foto : Net-Net
BACA JUGA:Dahsyat, Megawati Belum Terbendung di Negeri Ginseng
Mendukung Kesehatan Kardiovaskular
Manfaat olahraga tenis bagi kesehatan yang pertama dapat mendukung kesehatan kardiovaskular.
Seperti diketahui, olahraga tenis melibatkan aktivitas aerobik seperti berlari dan mengayun raket untuk memukul bola. Aktivitas ini dapat meningkatkan detak jantung Anda saat bermain tenis.
Hal ini tentu merupakan latihan yang baik dan berguna untuk kesehatan kardiovaskular.
BACA JUGA:Latihan Membentuk Otot Perut agar Ramping dan Sixpack
Saat detak jantung meningkat, secara otomatis oksigen dan aliran darah ke seluruh tubuh juga akan meningkat.
Sehingga jika latihan ini dilakukan secara rutin, dapat membantu sistem kardiovaskular bekerja lebih baik dan optimal. Berdasarkan hasil studi tahun 2017, olahraga raket terbukti dapat menurunkan kematian hingga 56 persen akibat penyakit kardiovaskular, serta penurunan kematian 47 persen akibat penyakit apapun.
Membantu Menurunkan Berat Badan
Manfaat olahraga tenis bagi kesehatan berikutnya dapat membantu menurunkan berat badan.
BACA JUGA:Ini Dia 5 Makanan Khas Garut Yang Enak dan Lezat
Berdasarkan hasil penelitian tahun 2012, ditemukan bahwa pria dan wanita gemuk yang menjalani latihan aerobik lima hari seminggu dalam menurunkan berat badan secara signifikan selama 10 bulan.
Bagi Anda yang ingin menurunkan berat badan, latihan tenis bisa menjadi pilihan.
Bergantung pada berat badan dan intensitas permainan, Anda dapat membakar ratusan kalori per jam dengan bermain tenis.
Selain itu, imbangi dengan konsumsi makanan sehat agar program diet bisa menghasilkan target yang diinginkan.