Hasil Australian Open 2024 - Permalukan Pebulu Tangkis Tuan Rumah, Ana/Tiwi ke Semifinal

Hasil Australian Open 2024 - Permalukan Pebulu Tangkis Tuan Rumah, Ana/Tiwi ke Semifinal-pagaralampos-

KORANPAGARALAMPOS.CO -  Pasangan ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi, menambah jumlah wakil Meraj Putih ke semifinal Australian Open 2024.

Bertanding di Quaycentre, Sydney, Australia, Jumat (14/6/2024), Ana/Tiwi menang, 21-15, 21-13 atas Kaitlyn Ea/Gronya Somerville (Australia)

Somerville sempat dijuluki sebagai pebulu tangkis tercantik dunia sekitar 2017-2018 dan masih diakui hingga sekarang.

Jalannya pertandingan. Ana/Tiwi unggul 7-3 pada awal gim pertama.

BACA JUGA:Indonesia Cetak Rekor Puluhan Ribu Pada Piala Dunia Asia 2026

Ea/Somerville mendekat 4-7, tetapi Ana/Tiwi tancap gas dengan memimpin pada interval 11-7.

Seusai interval, Ana/Tiwi menjaug 16-9.

Ea/Somerville berusaha mendekat 10-16 yang dibalas Ana/Tiwi dengan menjauh 17-10. Keunggulan dijaga Ana/Tiwi, 18-10 yang direspons Ea/Somerville dengan menipiskan jarak 13-18 setelah mencetak dua poin beruntun.

Ana/Tiwi menebalkan keunggulan 19-13. Ea/Somerville mendekat 14-19.

BACA JUGA:Klasemen Proliga 2024 - Bank Sumsel Masih di Puncak

Tetapi, Ana/Tiwi mencetak game point 20-14. Pengembalian Ana/Tiwi yang menyangkut di net membuat Ea/Somerville menambah angka 15-20.

Bola Ea yang keluar lapangan membuat Ana/Tiwi mengunci gim ini. Ana/Tiwi membukukan lebih dulu 2-0 pada awal gim kedua.

Ea/Somerville mendekat dan menyeimbangkan kedudukan 2-2. Duet tuan rumah berbalik memimpin 4-2 setelah membukukan dua poin berikutnya.

Ana/Tiwi mencatat skor imbang. Namun, Ea/Somerville menjauh 5-4.

Tag
Share