Menyelami Rasa Kalimantan Barat, 7 Kuliner Khas yang Wajib Dicicipi

Menyelami Rasa Kalimantan Barat, 7 Kuliner Khas yang Wajib Dicicipi-foto:net-net

KORANPAGARALAMPOS.CO - Menyelami Rasa Kalimantan Barat, 7 Kuliner Khas yang Wajib Dicicipi

Kalimantan Barat, sebuah provinsi yang terletak di bagian barat Pulau Kalimantan, terkenal dengan kekayaan budaya dan alamnya. Namun, tidak hanya itu, Kalimantan Barat juga memiliki beragam kuliner khas yang mampu menggugah selera.

Dari hidangan berbahan dasar ikan hingga makanan penutup yang manis, setiap sajian menawarkan cita rasa yang unik dan khas. makanan khas Kalimantan Barat di atas menawarkan pengalaman kuliner yang tidak hanya lezat tetapi juga kaya akan nilai budaya dan tradisi.

Setiap hidangan memiliki cerita dan cara memasak yang unik, mencerminkan keragaman dan kekayaan budaya masyarakat Kalimantan Barat. Saat berkunjung ke provinsi ini, jangan lewatkan kesempatan untuk mencicipi dan menikmati kelezatan makanan-makanan tersebut.

BACA JUGA: Pesona Kuliner Kalimantan Selatan, 5 Hidangan Unik yang Wajib Dicoba

Selain memanjakan lidah, Anda juga akan mendapatkan pengalaman yang kaya akan tradisi dan budaya lokal yang mendalam.Berikut adalah 7 rekomendasi makanan khas Kalimantan Barat yang harus Anda coba:

1. Sotong Pengkong

Makanan khas Pontianak Kalimantan Barat yang unik dan wajib dicoba. Makanan ini adalah sotong pengkong. Sotong pengkong adalah kudapan yang dibuat dari daging sotong atau cumi-cumi. Kata pengkong di sini berarti dipukul menggunakan palu.

Seperti namanya daging sotong terlebih dahulu dijemur lalu di masak dengan cara dipanggang. Setelah matang, daging tersebut lantas dipukul-pukul menggunakan palu.

BACA JUGA:Menikmati Eksotisme Kuliner, 5 Rekomendasi Makanan Khas Kalimantan Utara yang Unik

Hal ini dilakukan agar daging sotong tersebut menjadi empuk dan tidak alot. Daging sotong yang menjadi gepeng kemudian barulah disantap.

Warga Pontianak yang sering kali  biasanya menyantap Sotong Pengkong ini dengan dicocol ke dalam sambal kacang atau sambal pedas manis. Dengan rasa dan tektur daging sotong yang gurih akan menyatu dengan cita rasa asin, manis dan asam dari sambalnya.

2. Tumpi

Selain lemang ada juga yang namanya makanan khas Kalimantan Barat yaitu Tumpi. Ini adalah makanan kue cucur khas kalimantan barat. Kue Tumpi ini merupakan salah satu kue khas kalimantan barat yang terbuat dari bahan tepung terigu dan gula merah.

Tag
Share