Film Solace, Ahli Forensik Melawan Psikopat Jenius untuk Mengungkap Pembunuhan Berantai

Film Solace, Ahli Forensik Melawan Psikopat Jenius untuk Mengungkap Pembunuhan Berantai-net-net

Dalam sinopsis film Solace ini, John tidak bisa langsung menangkap pelaku pembunuhan berantai itu.

Justru, penyelidikannya kian memakan waktu karena pembunuh berdarah dingin tersebut mulai mempermainkan John.

Meskipun demikian, penyelidikan yang John dan Katherine lakukan membuahkan hasil. Keduanya berhasil menemukan pelaku pembunuhan tersebut bernama Ambrose.

BACA JUGA:Harga Kripto Naik Drastis, Pemilik 10 Koin Silahkan Berpesta Meriah

Dalam penangkapan Ambrose baku tembak tak terelakkan antara keduanya. Hal ini menyebabkan John mengalami luka, sedangkan Ambrose tewas.

Saat berada di ruang rawat sebuah rumah sakit, John meminta kepada Katherine untuk mengirim surat kepada istrinya. Isi surat tersebut mengungkapkan fakta yang mencengangkan.

Ternyata, kematian sang putri akibat dari John yang memberikan euthanasia atau tindakan untuk mengakhiri hidup seseorang. Lantaran, putri John sendiri telah menderita penyakit leukemia.

Penyelidikan kasus pembunuhan berantai yang John lakukan, membuatnya sadar dan mau mengakui perbuatannya.

BACA JUGA:Wajib Bagi yang Mampu. Inilah 8 Keutamaan Menunaikan Ibadah Haji

Daftar Pemeran Film Solace

Melihat dari sinopsis film Solace yang begitu menarik, tak lepas dari peran serta segenap bintang. Adapun para bintang yang memerankan tokoh dalam film ini sebagai berikut:

- Anthony Hopkins berperan sebagai John Clancy

- Colin Farrell berperan sebagai Charles Ambrose

- Jeffrey Dean Morgan berperan sebagai Agen Joe Merriwether

- Abbie Cornish berperan sebagai Agen Katherine Cowles

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan