Hobby Makan Sayur? Simak Ini Dia 5 Tips Ampuh Menghilangkan Rasa Pahit Pada Pare

Hobby Makan Sayur? Simak Ini Dia 5 Tips Ampuh Menghilangkan Rasa Pahit Pada Pare-Kolase by Pagaralampos.com-pagaralampos

BACA JUGA:Ladies Wajib Simak, Ini 5 Tips Mengatasi Keputihan Secara Alami dengan Bahan Herbal

Ditumis dengan telur, teri, udang, dll, menjadi hidangan yang sangat menggugah selera. Pare merupakan sayuran yang sangat pahit dan harus diolah dengan benar untuk mengurangi atau menghilangkan rasa pahitnya.

Berikut inilah 5 cara mengatasi sayur pare agar tidak pahit saat dimasak yuk simak:

1. Bersihkan bagian tengah dari pare

Tips memasak pare agar tidak pahit yang pertama adalah dengan membuang bagian tengah dari pare. Bagian tengah dari pare yang berwarna putih ini sebaiknya benar-benar dikeruk hingga bersih agar bisa mengurangi cita rasa pahit khas pare.

BACA JUGA:Yuk Jaga Kesehatan Mental Anda, 3 Tips Meredakan Kecemasan Dengan Mengurangi Overthinking

2. Rendam pare dengan air garam

Setelah membersihkan bagian tengah pare, cara memasak pare agar tidak pahit selanjutnya adalah dengan merendam pare yang telah dipotong-potong dengan menggunakan air garam.

Rendamlah pare selama 20 hingga 30 menit dengan air garam sambil sesekali diremas-remas untuk mengurangi rasa pahitnya. Setelah direndam, jangan lupa bilas pare dengan air bersih sebelum diolah jadi menu masakan.

3. Rendam pare dengan air gula

Alternatif cara memasak pare agar tidak pahit lainnya selain dengan menggunakan air garam adalah dengan menggunakan air gula.

BACA JUGA:Merasa Overthinking? Yuk Lakukan 5 Tips Praktis Untuk Mengendalikan Pikiran

Tips satu ini tak berbeda dengan tips memasak pare agar tidak pahit sebelumnya yakni dengan merendam irisan pare dengan air gula, diperas sesekali dan kemudian dibilas air bersih sebelum dimasak.

4. Rebus pare terlebih dahulu

Setelah direndam baik menggunakan air garam atau air gula, cara memasak pare agar tidak pahit selanjutnya adalah merebus pare terlebih dahulu.

Tak perlu rebus terlalu lama, cukup masukkan pare ke dalam air mendidih dan rebus selama sekitar 2 menit, sebelum kemudian langsung ditiriskan dan bilas dengan air bersih. Lalu, Anda bisa mengolah pare menjadi menu masakan yang Anda inginkan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan