Buah Pir Obat Asam Lambung, Ini Dia Cara Dan Manfaat Mengolahnya

Manfaat Buah Pir untuk Asam Lambung-Kolase by Pagaralampos.com-net

KORANPAGARALAMPOS.CO-Buah pir untuk asam lambung punya banyak manfaat, lho, terutama untuk mencegah dan membantu mengatasi keluhan penyakit asam lambung (GERD).

Tak hanya itu, buah ini juga kaya akan air dan nutrisi yang baik untuk mencukupi asupan nutrisi, terutama pada penderita GERD.

Selain bergizi, buah ini juga termasuk salah satu makanan yang aman dan justru bagus dikonsumsi ketika asam lambung sering naik.

Soalnya, buah yang kaya air ini mengandung banyak nutrisi serta zat yang bersifat antiradang dan antioksidan, sehingga bisa meredakan gejala naiknya asam lambung.

BACA JUGA:Meningkatkan Kesehatan Jantung dengan Push-Up, Latihan Sederhana, Dampak Besar!

Manfaat Buah Pir untuk Asam Lambung

Berbagai nutrisi dalam buah pir untuk asam lambung adalah serat, karbohidrat, antioksidan, serta aneka vitamin dan mineral. Berikut ini adalah berbagai manfaat buah pir untuk asam lambung:

1. Mengurangi produksi asam lambung

Buah pir mengandung banyak serat. Serat ini akan dicerna lebih lama di dalam lambung dan usus sehingga membuat perutmu tidak cepat kosong.

BACA JUGA:Apakah Rebusan Kunyit Baik Untuk Kesehatan Wanita? Berikut 5 Tips Khasiatnya!

Dengan begitu, produksi asam lambung pun tidak terlalu banyak.

Dengan jumlah asam lambung yang lebih terkontrol, gejala GERD pun bisa membaik.

2. Mencegah dan mengatasi iritasi lambung

Meningkatnya kadar asam lambung bisa mengiritasi dinding lambung.

Tag
Share