Maag Sering Kambuh? Cobain 5 Cara Ampuh Mencegah Serangan Maag Kambuh

Maag Sering Kambuh? Cobain 5 Cara Ampuh Mencegah Serangan Maag Kambuh-Kolase by Pagaralampos.com-pagaralampos

Makanan probiotik juga bisa membantu mengobati maag yang disebabkan oleh infeksi bakteri. Sumber probiotik mengandung bakteri yang baik bagi pencernaan. Bakteri baik ini membantu melawan infeksi bakteri jahat yang menimbulkan gejala maag.

BACA JUGA:Cepat Tumbuh Rambutmu! 6 Tips Praktis untuk Merawat Rambut dan Mendorong Pertumbuhan yang Sehat!

Selain itu, probiotik bisa meningkatkan fungsi dan kesehatan sistem pencernaan secara keseluruhan. Pilihan makanan dengan probiotik yang aman dikonsumsi pasien maag adalah yoghurt rendah gula dan tempe.

5. Minum teh herbal

Di samping minum obat dari apotek, cara ampuh lain yang bisa membantu Anda mengatasi maag adalah minum teh herbal. Teh ini tidak seperti teh yang biasa Anda buat karena bahan-bahan yang digunakan adalah jahe atau chamomile kering.

Cara menyajikannya yakni merebus air dengan potongan jahe atau beberapa sendok makan chamomile. Setelah airnya mendidih, saring, dan sajikan dalam gelas. Anda bisa menikmati rebusan air jahe atau teh chamomile ini secara langsung. 

Anda bisa juga dengan menambahkan madu dan perasan air lemon agar rasanya lebih enak. Dengan begitu, mual serta mulas yang Anda rasakan perlahan hilang.  

Tag
Share