6 Daftar Gunung Berapi yang Paling Aktif di Jawa Tengah
6 Daftar Gunung Berapi yang Paling Aktif di Jawa Tengah-Net-Net
PAGARALAMPOS.CO - Ada banyak sekali jenis gunung di Jawa Tengah yang menarik hati para pendaki sehingga mereka tertarik untuk menjelajahinya.
Terletak di pusat pulau Jawa, Jawa Tengah menawarkan sejumlah puncak gunung yang spektakuler.
Mulai dari gunung berapi aktif hingga gunung yang mempesona dengan pemandangan alam yang menakjubkan.
Ini daftar Gunung berapi yang paling aktif di Jawa Tengah.
BACA JUGA:Menara Miring! Begini Sejarah Menara Torre Garisenda Italia
BACA JUGA:5 Fakta Menarik Menara Torre Garisenda di Italia
1. Gunung Merapi
Gunung berapi yang sangat terkenal apa lagi jika bukan Gunung Merapi.
Gunung ini kerap mengalami erupsi hingga disebut-sebut sebagai gunung api paling aktif di Indonesia.
Gunung Merapi berada di wilayah Yogyakarta dan Jawa Tengah yang memiliki ketinggian 2.968 meter di atas permukaan laut.
Salah satu letusan Gunung Merapi yang konon mengubah peradaban di Pulau Jawa terjadi pada tahun 1006 Masehi.
BACA JUGA:Bosan Dengan Wisata Itu-itu Saja? Ini 7 Objek Wsata Batu Malang
BACA JUGA:Cantik dan Mempesona! 12 Objek Wisata Pantai Ini Harus Kamu Kunjungi
Hal ini tercatat pada Prasasti Pucangan pada tahun 1941 Masehi yang dibuat oleh Raja Airlangga dari Kerajaan Kahuripan.
Dampak letusan itu konon merusak peradaban Kerajaan Mataram Kuno, termasuk Candi Borobudur dan Mendut.