Shin Tae-yong Ungkap Alasan Panggil Kakang Rudianto ke Timnas U-23 Indonesia

Shin Tae-yong Ungkap Alasan Panggil Kakang Rudianto ke Timnas U-23 Indonesia-net-

BACA JUGA:AC Milan Sabet Kemenangan Dramatis dengan Tendangan Kung Fu Melawan Klub Milik Orang Indonesia

Kakang Rudianto diharapkan bisa memberikan dampak positif untuk lini belakang timnas U-23 Indonesia.

Meski begitu, belum diketahui apakah Kakang Rudianto bisa terpilih atau tidak lantaran Shin Tae-yong hanya boleh membawa 23 nama saja ke Piala Asia U-23 2024.

"Memang saat ini Justin Hubner, Alfreandra Dewangga, dan Elkan Baggott, tidak bisa datang."

"Akhirnya memanggil Kakang Rudianto merupakan keputusan yang saya pilih," kata Shin Tae-yong dilansir BolaSport.com dari YouTube Kita Garuda.

BACA JUGA:Alfeandra Dewangga Diperkirakan Berpotensi Bergabung, Timnas U-23 Indonesia di UEA atau Qatar

Meski tanpa skuad terbaiknya, timnas U-23 Indonesia harus tetap tampil di Piala Asia U-23 2024.

Shin Tae-yong akan berusaha semaksimal mungkin agar timnas U-23 Indonesia tampil baik dalam turnamen tersebut.

PSSI sebelumnya memberikan target kepada Shin Tae-yong untuk membawa timnas U-23 Indonesia lolos ke babak delapan besar Piala Asia U-23 2024.

BACA JUGA:Barcelona Dituntut Tampil Sehebat Saat Melawan Napoli, Kalahkan PSG di Liga Champions

Shin Tae-yong malah yakin bisa membawa timnas U-23 Indonesia melaju hingga semifinal.

"Ya dengan situasi seperti ini kami harus persiapkan timnas U-23 Indonesia lebih baik untuk bermain di Piala Asia U-23 2024," kata Shin Tae-yong.

Sumber:bolasport.com

Tag
Share