"Saya tidak tahu bagaimana caranya menjadi jurnalis."
"Saya tidak berani mengajari jurnalis bagaimana melakukan pekerjaan mereka."
"Jadi, jangan mengajari saya bagaimana melakukan pekerjaan saya."
"Saya tidak mengikuti apa yang dikatakan publik, saya melakukan apa yang terbaik untuk tim."
BACA JUGA:Mantan Gelandang Liverpool Menyesal Main Liga Arab
"Bagaimana kami mendapatkan 46 poin dalam 19 laga pertama?"
"Jawabannya sama. Kalau Anda mengajukan pertanyaan yang lebih cerdas, maka saya akan memberikan jawaban yang lebih cerdas juga."
"Pekerjaan Anda adalah menanyai saya, kemudian ada mereka yang mengerti dan ada yang tidak."
"Saya hanya tahu tugas saya adalah membawa tim finis di 4 besar."
BACA JUGA:Terancam Sanksi Denda Pengurangan Poin, AC Milan Diduga Melanggar
"Kami berada di trek tersebut. Kami sekarang menempati peringkat 3 di klasemen."
"Kalau saya tidak salah, kami tinggal membutuhkan 11 poin dari 9 pertandingan untuk mengamankan posisi itu," lanjut Allegri.
"Mungkin saya salah tidak memakai 3 striker, mungkin saya benar."
BACA JUGA:Thiago Motta, Tetap Puas dengan Performa Bologna
"Yang jelas, saya senang dengan penampilan para pemain hari ini."
"Penampilan ini adalah titik lepas landas yang bagus untuk 9 pertandingan ke depan," pungkasnya.