Manfaat labu siam lainnya adalah membantu Anda mengontrol tekanan darah karena memiliki sifat diuretik yang ringan.
Penelitian yang dimuat dalam jurnal Pharmaceutical Biology (2010)
menunjukkan manfaat labu siam tersebut pada hewan percobaan.
BACA JUGA:Waduh! Ternyata Ini Dia 5 Rahasia Kesehatan Tersembunyi Menggali Manfaat Nutrisi Telur Bebek
Hasilnya, senyawa pada labu siam dapat membantu memperlebar
pembuluh darah yang menyempit sehingga meningkatkan aliran darah dan mengurangi tekanan darah.
4. Membantu mengatasi anemia
Kekurangan zat besi dapat membuat seseorang rentan mengalami anemia atau kekurangan hemoglobin.
BACA JUGA:Apa Itu Buah Alkesa? Ini 5 Dia Manfaat Kesehatan Yang Terkandung di Dalam Buah Alkesa
Menariknya, ternyata labu siam adalah salah satu sumber zat besi sehingga berpotensi membantu mengatasi anemia.
5. Menangkal radikal bebas
Labu siam adalah sumber vitamin C yang bertindak sebagai antioksidan yang kuat.
Antioksidan sendiri adalah zat yang dapat membantu mencegah kerusakan sel yang disebabkan oleh radikal bebas.
Bila sel rusak akibat radikal bebas, Anda rentan terkena penyakit kronis.