Bahaya Ghibah

Kamis 30 Oct 2025 - 18:21 WIB
Reporter : Dep
Editor : Almi

Bahaya Ghibah

Oleh : Ust. Muliadi Mangku Anom (Pengasuh Qolbu Koran Pagaralam POS)

KORANPAGARALAMPOS.COM - Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Pada kesempatan kali ini, kita akan merenungkan bersama-sama tentang bahaya ghibah, sebuah perbuatan yang sangat sering terjadi dalam kehidupan kita sehari-hari, tapi sering pula dianggap sepele.

BACA JUGA:Satresnarkoba Polres Pagar Alam Tangkap Pengedar

Ghibah atau menggunjing berarti membicarakan keburukan orang lain di belakangnya, yang jika dia mendengarnya, pasti tidak suka meskipun apa yang dibicarakan itu benar.

Parahnya, jika yang dibicarakan tidak benar, maka itu sudah termasuk fitnah yang dosanya justru lebih besar lagi.

Allah SWT berfirman dalam Al-Qur’an:

“...Janganlah mencari-cari kesalahan orang lain dan janganlah ada di antara kamu yang menggunjing sebagian yang lain.

Apakah ada di antara kamu yang suka memakan daging saudaranya yang sudah mati?

BACA JUGA:Polres Pagaralam Peduli Pendidikan Agama dan Literasi

Tentu kamu merasa jijik…” (QS. Al Hujurat: 12).

Ghibah dapat menghancurkan ukhuwah Islamiyah, memutus tali silaturahmi, menimbulkan kebencian dan permusuhan.

Bahkan, amal ibadah seseorang bisa hangus karena ghibah.

Dalam suatu riwayat disebutkan, ada orang yang datang pada hari kiamat dengan pahala seperti gunung, namun semua habis diberikan kepada orang-orang yang pernah ia zalimi dengan lisannya.

Kategori :

Terkait

Kamis 08 Jan 2026 - 17:52 WIB

Toleransi

Kamis 25 Dec 2025 - 17:00 WIB

Menjaga Diri dari Pergaulan Bebas

Kamis 18 Dec 2025 - 17:41 WIB

Berbakti Pada Ibu

Kamis 04 Dec 2025 - 17:11 WIB

Menjaga Diri dari Pergaulan Bebas