Antioksidan bekerja menangkal efek buruk radikal bebas, seperti asap polusi, sinar matahari, dan asap rokok.
Nah, radikal bebas ini menyebabkan kerusakan sel kulit sehingga lebih cepat mengendur, berkeriput, dan bintik-bintik penuaan.
Selain itu, vitamin C juga bisa merangsang produksi kolagen sehingga kulit lebih kencang.
3. Mencegah sembelit
Buah yuzu merupakan asupan kaya serat larut air dan tak larut air yang baik untuk mengatasi sembelit.
Serat larut air nantinya menyerap air di dalam usus sehingga membuat feses lunak.
Sementara itu, serat tak larut dan memadatkan feses.
BACA JUGA:Apakah Rebusan Daun Sirih Sehat Untuk Tubuh? Yuk Cek Ini Dia 5 Manfaat Luar Biasa Bagi Kesehatan
Kedua cara ini membuat feses mudah dikeluarkan sehingga mengatasi sembelit.
Selain itu, buah yuzu kaya air yang membantu melancarkan BAB dengan cara melunakkan feses.
4. Memperkuat tulang
Buah yuzu juga merupakan rekomendasi makanan untuk tulang sehat.
BACA JUGA:Mengapa Bawang Merah Harus Ada di Dapur Anda? Yuk Cek Ini 5 Manfaat Kesehatan dalam Setiap Irisannya
Pasalnya, yuzu mengandung kalsium dan magnesium untuk menjaga kepadatan tulang.
Selain itu, buah yuzu kaya vitamin C yang berguna untuk memproduksi kolagen yang penting untuk pembentukan tulang.