Dongkrak Realisasi PBB Lewat Bukti Lunas

Minggu 11 May 2025 - 18:47 WIB
Reporter : Rendi
Editor : Rendi

KORANPAGARALAMPOS.COM - Inovasi pelayanan publik tidak selalu harus canggih dan berbasis teknologi.

Kadang, pendekatan sederhana yang tepat sasaran bisa jauh lebih efektif. Seperti yang dilakukan Kelurahan Nendagung, Kecamatan Pagaralam Selatan, dalam meningkatkan realisasi Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) warga.

Pihak Kelurahan setempat telah sejak lama menerapkan kebijakan yang mewajibkan warga membawa bukti lunas PBB ketika hendak mengurus berbagai keperluan administrasi di Kantor Kelurahan.

Meskipun terkesan sederhana, langkah ini terbukti mampu mendorong kesadaran warga untuk memenuhi kewajiban perpajakan mereka.

BACA JUGA:Wujud Nyata Peduli Lingkungan

Lurah Nendagung, Perindi Andra SE mengungkapkan bahwa kebijakan ini bukan untuk mempersulit, melainkan sebagai bagian dari strategi mendongkrak realisasi PBB.

Ia menjelaskan bahwa membawa bukti lunas PBB menjadi semacam "pengingat aktif" bagi masyarakat bahwa mereka memiliki tanggung jawab yang harus ditunaikan sebagai warga negara.

“Hal yang diterapkan ini tidak lain adalah salah satu upaya kita untuk mendukung realisasi PBB Kelurahan tahun 2025, supaya bisa mencapai target yang ada, sesuai dengan apa yang kita inginkan bersama,” jelas Perindi.

Menurut Perindi, penerapan kebijakan ini muncul dari kenyataan bahwa masih banyak warga yang lupa, atau menunda pembayaran PBB. Namun, ketika mereka datang ke Kantor Kelurahan dan ditanya mengenai bukti pelunasan, mereka biasanya langsung tersadar dan segera membayar.

BACA JUGA:Kecamatan dan Kelurahan Kolaborasi Bersihkan Lingkungan

“Intinya, kita (pihak kelurahan) mengingatkan kewajiban warga negara untuk membayar PBB yang dimaksud,” tegasnya.

Dalam pelaksanaannya, staf kelurahan tidak serta merta menolak atau menghentikan pelayanan jika warga belum melunasi PBB. Sebaliknya, mereka akan memberikan edukasi secara persuasif dan menyarankan warga untuk menyelesaikan kewajibannya, tanpa tekanan atau pemaksaan.

Langkah ini ternyata mampu menciptakan efek positif. Selain meningkatkan kesadaran masyarakat, juga berkontribusi langsung terhadap pencapaian target PBB yang setiap tahun dicanangkan oleh Pemerintah Kota. (Ed10)

 

Kategori :