Meski jauh, nantinya akan ada beberapa pos pemberhentian untuk beristirahat sejenak.
Aliran air dari tebing setinggi 200 meter akan menyambut kedatangan pengunjung.
Gemericik air dan udara yang sejuk membuat pengunjung betah bermain air di sini. Pepohonan yang rindang menambah keasrian area air terjun.
3. Air Terjun Coban Pelangi
Air Terjun Coban Pelangi terletak di Desa Ngadas, Kecamatan Poncokusumo, Kabupaten Malang.
BACA JUGA:Referensi 7 Destinasi Wisata Di Bengkulu, Wajib Dikunjungi Lurrr!
Air terjun ini masih termasuk dalam kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru.
Perjalanan menuju Air Terjun Coban Pelangi dapat dibilang tidak mudah. Pengunjung perlu menempuh jarak sekitar 32 kilometer dari Kota Malang.
Setelah sampai di pintu masuk, pengunjung masih harus berjalan kaki sejauh 1 kilometer melewati jalan setapak yang cukup terjal.
Namun, keindahan alam akan menghibur pengunjung selama perjalanan. Di beberapa titik juga disediakan beberapa warung makanan dan minuman.
BACA JUGA:Ini Dia! 5 Referensi Wisata Di Kebumen, Wajib Dibaca Sampai Habis!
Air terjun yang memiliki ketinggian kurang lebih 110 meter ini dikelilingi oleh tebing batu dan pepohonan hijau.
Sesuai namanya, Air Terjun Coban Pelangi mampu mengeluarkan berbagai warna seperti pelangi saat terkena sinar matahari.
Udara di sekitar air terjun sangat dingin. Sebab, suhunya bisa mencapai 19 derajat celsius.
Tidak disarankan untuk mendekati area air terjun saat cuaca buruk karena rawan terjadi banjir.
BACA JUGA:Inilah 3 Referensi Wisata Di Padang Yang Patut Dikunjungi, Simak Penjelasannya!