Honda Forza 250, Skutik Premium dengan Fitur Canggih, Segini Harganya!

Sabtu 16 Nov 2024 - 16:55 WIB
Reporter : Edi
Editor : Almi

KORANPAGARALAMPOS.CO - Honda Forza 250, skutik matic terbaru dari pabrikan sayap mengepak, resmi hadir di dealer Indonesia dengan harga yang lebih mahal Rp 24 juta dibandingkan Yamaha XMAX 250.

Dengan harga mencapai Rp 90.515.000 OTR Jakarta, motor ini menawarkan berbagai keunggulan yang menarik bagi penggemar skuter premium.

Dibekali dengan mesin eSP+ 250 cc satu silinder SOHC yang menggunakan sistem pendingin cairan dan PGM-FI, Honda Forza 250 mampu menghasilkan tenaga 22,8 dk pada 7.750 rpm dan torsi 24 Nm pada 6.250 rpm.

Performa yang solid ini membuatnya tidak hanya cocok untuk berkendara di perkotaan, tetapi juga sangat nyaman digunakan untuk perjalanan jauh (touring).

BACA JUGA:MG Motor Indonesia Gunakan Baterai Lokal, Apakah Harga Mobil Listrik Akan Turun?

Dengan kapasitas mesin yang cukup besar, Forza 250 hadir dengan desain bodi gambot dan posisi riding yang nyaman, cocok untuk pengendara yang gemar menjelajah jarak jauh.

Untuk kenyamanan pengendara, Honda Forza 250 dilengkapi dengan sejumlah fitur unggulan.

Salah satunya adalah windscreen yang dapat disesuaikan secara elektrik, memungkinkan pengendara untuk mengatur ketinggian windshield hanya dengan sentuhan tombol.

Selain itu, motor ini juga memiliki pijakan kaki yang luas dan jok tebal, memberikan kenyamanan ekstra selama perjalanan panjang.

BACA JUGA:Menggiurkan! Motor Retro Wottan Rebbe 401 2025, Mesin 400 cc dengan Fitur Canggih, Segini Harganya!

Fitur canggih lainnya adalah sistem pencahayaan full LED yang modern, serta panel instrumen kombinasi analog dan digital dengan layar TFT yang menyajikan informasi lengkap, seperti tripmeter, indikator konsumsi bensin, spidometer, takometer, hingga indikator perawatan motor.

Tersedia pula USB charger tipe C pada konsol boks depan, memudahkan pengisian daya smartphone saat berkendara.

Honda juga membekali Forza 250 dengan teknologi Honda Selectable Torque Control (HSTC), yang berfungsi mencegah slip pada ban belakang, memberikan rasa aman saat berkendara di kondisi jalan yang licin.

Tak ketinggalan, untuk keselamatan, Honda Forza 250 dilengkapi dengan Emergency Stop Signal (ESS) yang otomatis mengaktifkan lampu hazard saat melakukan pengereman mendadak.

BACA JUGA:Motor Baru 2024, Zongshen Xingchi 125ST, Pesaing Baru Honda BeAT, Segini Harganya!

Kategori :