Terletak di dalam kompleks perumahan Palm Hill Estate, Oak Tree Emerald menawarkan suasana tenang jauh dari keramaian. Hotel ini dikelilingi oleh pepohonan hijau, memberikan nuansa alami dan hangat dengan ornamen kayu di setiap ruangan.
Kamar-kamar didesain agar terasa luas dengan lantai kayu elegan dan dilengkapi dengan AC, TV layar datar, mesin pembuat kopi/teh, brankas, dan minibar.
BACA JUGA:Lagi Binggung cari Staycation yang Instagramable? Berikut Ini dia 6 Tempat Menarik di Bandung!
Oak Tree Emerald juga memiliki kolam renang untuk dewasa dan anak-anak, restoran, kafe, dan ruang pertemuan.
Meskipun berada di perumahan, hotel ini berjarak sekitar 10-15 menit berkendara ke Lawang Sewu, Bandara Internasional Ahmad Yani, dan Paragon City Mall.
4. Allstay Hotel Semarang
Mengusung desain simpel dengan sentuhan art deco, Allstay Hotel Semarang menawarkan nuansa minimalis dengan dominasi warna putih dan cokelat.
BACA JUGA:Wajib Dikunjungi, Ini 5 Destinasi Wisata di Jepara yang Populer Staycation Bagus Untuk Spot Liburan
Hotel ini cocok untuk staycation bersama keluarga atau teman-teman karena memiliki berbagai spot foto yang Instagramable. Tersedia kamar dengan koneksi antar-kamar dan tipe kamar keluarga.
Setiap kamar dilengkapi dengan AC, TV, wi-fi, dan kamar mandi dengan shower. Fasilitas lainnya termasuk layanan resepsionis dan keamanan 24 jam, laundry, serta layanan antar jemput bandara.
5. Dusun The Villas
Dusun The Villas menawarkan kamar-kamar dengan balkon yang langsung menghadap kolam renang atau taman. Tipe glamping menjadi salah satu pilihan favorit di sini.
Setiap kamar dilengkapi dengan TV layar datar, AC, meja, pengering rambut, dan brankas. Dengan panorama Gunung Ungaran, tamu dapat menikmati suasana asri khas pedesaan di pagi hari.
Berlokasi di area wisata Dusun Semilir, tamu dapat dengan mudah berwisata tanpa harus keluar dari hotel. Fasilitas lain yang tersedia meliputi area barbeque, pusat kebugaran, taman, spa, dan area piknik.