Tim Hitam-Putih akan menghadapi Empoli pada pekan ke-4 Liga Italia, Sabtu (14/9/2024) di Stadion Carlo Castellani.
BACA JUGA:Real Madrid Kehilangan Dani Ceballos karena Cedera
BACA JUGA:Wonderkid Chelsea Pindah ke Liverpool
Koopmeiners bakal menjadi "pemain nomor 10" di belakang striker Dusan Vlahovic dalam formasi 4-2-3-1. Dia akan didampingi Andrea Cambiaso di kanan dan Kenan Yildiz di kiri.
Potensi Koopmeiners menjadi pemain yang menentukan di Juventus musim ini ikut dibahas oleh mantan gelandang Si Nyonya, Alessio Tacchinardi.
Pemain yang membela Juventus pada selang 1994-2007 ini mengamini kualitas Koopmeiners.
"Dia bisa mengubah peta persaingan," kata Tacchinardi seperti dikutip dari Tuttomercatoweb.
BACA JUGA:Newcastle United Siap Selamatkan Antony dari Manchester United
BACA JUGA: Riccardo Calafiori, Cedera karena Insiden yang Aneh
"Saya akan menyarankan dia untuk tetap rendah hati tetapi juga punya ambisi untuk unjuk gigi."
"Transfer ke Juventus harus menjadi titik awal buat dirinya, bukan garis finis."
"Juventus harus menjadi batu loncatan bagi Koopmeiners untuk membidik level Kevin De Bruyne."
Memperkuat Manchester City, De Bruyne dianggap sebagai gelandang serang terbaik di dunia saat ini.
BACA JUGA:Dani Olmo, Cedera Saat Bela TImnas Spanyol
"Koopmeiners punya kaki, intensitas, kualitas, assist, dan gol."