Ternyata di Banda Neira Terdapat Pulau Hatta yang Sangat Indah, Apakah Pulau Tersebut Milik Bung Hatta ?

Rabu 01 Nov 2023 - 18:56 WIB
Reporter : Yudi
Editor : Yudi

PAGARALAMPOS.CO- Banda Neira merupakan sebuah pulau di Kepulauan Banda, Kabupaten Maluku Tengah yang dikenal memiliki pesona alam yang menakjubkan.

Bahkan melansir dari kemlu.go.id, pulau Banda Neira dijuluki “Sepotong Surga dari Timur” tempat wisatawan menikmati wahana alam. Pemandangan pulau ini sering kita lihat di pecahan uang Rp1.000.

Beberapa aktivitas yang kerap dilakukan di pulau ini yakni wisata snorkeling hingga menikmati senja dengan kejernihan udara lautnya.

BACA JUGA:10 Keindahan Wisata Banda Neira yang Menawarkan Alam Bawah Laut, Ada Apa Sajakah ?

Selain keindahannya, ada sejumlah fakta menarik mengenai Pulau Banda Neira seperti menjadi pusat perdagangan pala dan fuli (bunga pala) dunia hingga pertengahan abad ke-19. 

Selain itu, pulau ini juga dikenal sebagai tempat pembuangan tahanan politik pada masa Pemerintahan Kolonial Hindia Belanda.

Beberapa tokoh perjuangan nasional yang pernah merasakan tinggal di pulau ini di antaranya Mohammad Hatta, Sutan Syahrir, dan Cipto Mangunkusumo. 

BACA JUGA:Jangan lewatkan! Wisata Pantai Batu Payung 

Berikut objek wisata yang ada di Banda Neira yang bisa menjadi inspirasi wisatawan jika berkunjung di pulau ini.

1. Pulau Hatta

Pulau Hatta adalah sebuah desa dan pulau di kecamatan Banda yang terletak 25 km di sebelah timur Kepulauan Banda.

Nama lama Pulau Hatta adalah Pulau Rozengain, namun kemudian diubah dan terinspirasi dari Mohammad Hatta, salah satu proklamator Indonesia. 

BACA JUGA:Wajib Kunjungi! 5 Wisata Populer di Turki

Di pulau ini, Anda akan disuguhkan dengan taman laut yang indah, pantai yang bersih dan adat istiadat yang terpelihara dengan baik di antara penduduk desanya.

Bagi penyelam akan menyaksikan berbagai spesies dan terumbu karang dalam kondisi yang sangat baik.

Kategori :