Konsen Bangun Pariwisata

Minggu 09 Jun 2024 - 20:25 WIB
Reporter : Thom Yorke
Editor : Thom Yorke

LAHAT – Pamor sektor pariwisata di Kabupaten Lahat, secara bertahan kini mulai terlihat.

Hal ini rupanya, karena Pj Bupati Lahat, Muhammad Farid SSTP MSi memang sedang konsen membangun sektor pariwisata.

Hal itu dilakukannya, karena ingin Lahat jadi kota tujuan pelancong wisata.

BACA JUGA:Warga Dempo Utara Butuh Air Bersih

Muhammad Farid menyebut, Kabupaten Lahat kaya akan potensi pariwisata, hanya saja perlu dikelola dengan baik, sehingga banyak warga luar yang akan berkunjung ke Kabupaten Lahat.

Menurutnya, jika pamor pariwisata sudah terdongkrak, otomatis akan tercipta kantong-kantong perekonomian baru bagi warga Lahat.

Muhammad Farid menyebut, untuk membangun potensi pariwisata tersebut, ia menerapkan management kolaboratif.

BACA JUGA:Edukasi Siswa Dukung Ketahanan Pangan

Mengelola potensi pariwisata ada yang ada melalui pendekatan kerjasama dengan para stakeholder.

Di dalam management pemerintah, ia menitikberatkan kepada organisasi perangkat daerah (OPD).

Seperti satu spot pariwisata ditangani oleh satu hingga dua OPD.

BACA JUGA:Tingkatkan Partisipasi, Sukseskan Pilkada Pagaralam 2024

“Selama ini hanya dikelola Dinas Pariwisata, sedangkan pariwisata di Lahat cukup banyak. Mampusla Dinas Pariwisata, wajar jika tidak maksimal,” ujarnya, Minggu (9/6).

Dari management kolaboratif tersebut, Muhammad Farid membeberkan, OPD akan saling bekerjasama membangun satu objek pariwisata.

Seperti ada OPD yang khusus membangun jalan, ada yang mempercantik objek wisata.

Kategori :

Terkait

Rabu 03 Jul 2024 - 20:47 WIB

Periksa Seluruh Ponsel Personel

Rabu 03 Jul 2024 - 20:44 WIB

Bangun Komunikasi Efektif Antar Lembaga

Rabu 03 Jul 2024 - 20:43 WIB

Jaga Stabilitas Politik Jelang Pilkada

Rabu 03 Jul 2024 - 20:40 WIB

Daging Babi

Selasa 02 Jul 2024 - 20:48 WIB

Tetap Ciptakan Iklim Kondusif Damai