BACA JUGA:Persib Resmi Juarai Championship Series Liga 1 2023-2024
Hilangnya Kekuatan Akibat Modernisasi
Hingga suatu ketika, plot drakor The Atipikal Family menunjukkan konflik yang mencengangkan. Di mana setiap anggota keluarga dengan kekuatan magis tersebut mendadak kehilangan ilmunya masing-masing.
Bok Gwi Joo yang bisa masuk ke momen indah di masa lalu kerap memikirkannya berlarut-larut. Tak jarang ia membandingkan dengan masa sekarang yang tak seindah dulu.
Sampai-sampai Gwi Joo depresi dan kehilangan kekuatannya secara menyeluruh. Tak jauh berbeda dengan saudaranya, Bok Man Heum juga tidak bisa lagi melihat masa depan. Ini terjadi akibat insomnia dan kecanduan smartphone.
BACA JUGA:Jokowi Izinkan Ormas Keagamaan
Begitupun dengan Bok Dong Hee yang menderita bulimia, sehingga menghilangkan kemampuan terbangnya. Di tengah-tengah kondisi keluarga yang sedang menghadapi perubahan besar, hadir sosok wanita bernama Do Da Hae.
Do Da Hae terlibat dengan Bok Gwi Joo beserta keluarganya sembari memberikan warna di kehidupan mereka. Mungkinkah kehadiran Do Da Hae bisa memperbaiki situasi yang terjadi?
Project Perdana Jang Ki Yong Pasca Wamil
Hal yang tak kalah menarik dari drakor The Atipikal Family adalah sosok pemeran utamanya. Bagaimana tidak, drama ini turut menandai comeback-nya aktor tampan Jang Ki Yong pasca melakukan wajib militer.
BACA JUGA:Malik Risaldi Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia
Ia akan memerankan karakter Bok Gwi Joo dan beradu peran dengan aktris Chun Woo Hee (Do Da Hae). Keduanya juga akan terlibat dengan sejumlah bintang berbakat lainnya.
Sebut saja Claudia Kim sebagai Bok Dong Hee dan Go Doo Shim yang memerankan sosok Bok Man Heum.
Besutan Sutradara Ternama
Terakhir, The Atipikal Family merupakan project drakor yang dipimpin oleh sutradara populer Korea Selatan, Jo Hyun Tak. Seperti penggemar ketahui, Jo Hyun Tak adalah sosok di balik suksesnya drama SKY Castle yang tayang 2018 silam.
BACA JUGA:Memahami Pentingnya Mengenali 5 Jenis Radang Ginjal Yang Tak Boleh Disepelekan