Selama masa peluruhan ini, kamu mungkin akan mengalami perdarahan yang banyak dan beberapa efek samping obat, seperti mual, muntah, dan pusing.
Sehingga, pantangan setelah minum obat misoprostol, seperti berhubungan intim, sebaiknya ditunda dulu.
3. Melakukan prosedur DC (dilatasi dan kuretase)
BACA JUGA:Nafas Anda Tak Sedap? Ternyata Ini 5 Tips Kesehatan Mulut Bebas Bau Mulut Sepanjang Hari
Dilatasi dan kuretase biasa dikenal dengan istilah kuret. Ini adalah prosedur yang bertujuan untuk mengangkat sisa-sisa jaringan calon janin dari rahim.
Melalui prosedur ini, dokter dapat memastikan penyebab keguguran dengan memeriksa sisa jaringan.
Kuret biasanya lebih disarankan dibandingkan cara lain, karena rahimmu akan lebih cepat bersih, dan risiko tertinggalnya jaringan sisa di dalam rahim juga lebih kecil.
Mengalami kehamilan kosong mungkin bisa membuat kecewa, tetapi sadarilah bahwa hal ini bukanlah merupakan kesalahanmu maupun pasanganmu.
BACA JUGA:Mau Hidup Sehat? Inilah 3 Panduan Lengkap Menjaga Kesehatan Jantung Anda
Oleh sebab itu, jangan menyalahkan diri sendiri, ya. Selain itu, kamu juga tidak perlu khawatir, karena kehamilan setelah hamil kosong umumnya berjalan lancar dan sehat, kok.
Jika kamu ingin mencoba memiliki buah hati kembali, kamu sudah boleh melakukan program hamil lagi setelah 3 bulan setelah kehamilan kosong terjadi.
Sebaiknya, konsultasikan juga dengan dokter mengenai rencana program hamilmu, ya. Dengan begitu dokter bisa memberi saran yang sesuai dengan kondisimu.