Jadikan Tempat Ibadah Sekaligus Belajar

Senin 20 Nov 2023 - 19:33 WIB
Reporter : rendi
Editor : rendi

PAGARALAM POS, Pagaralam – Pj Wali Kota Pagaralam, H Lusapta Yudha Kurnia SE MM, menghadiri acara peresmian Masjid Abu Abdullah Al-Fawazi di Dusun Pematang Bango, Kelurahan Curup Jare, Kecamatan Pagar Alam Utara, Kota Pagar Alam, Minggu (19/11). 

Dalam sambutannya, H Lusapta Yudha Kurnia mengucapkan rasa terimakasih kepada Yayasan Al-Amanah Al-Insaniah yang telah turut serta, dalam memfasilitasi pembangunan Masjid ini. 

“Dengan telah dibangunnya Masjid ini, tentunya tak hanya berupa sebuah bangunan, tapi tugas kita adalah bagaimana cara kita memakmurkan Masjid, bagaimana cara kita menjadikan Masjid ini sebagai tempat ibadah sekaligus tempat belajar bagi anak-anak kita nantinya,” ungkap Lusapta Yudha Kurnia.

BACA JUGA:Film SUMMER BREEZE: Jalinan Kisah Cinta Si Kembar

Selain memberikan kata sambutan, Lusapta Yudha Kurnia juga memberikan bantuan kepada pengurus Izzul Haq dan Kepala Sekolah SMP IT Ar Raihan Kota Pagar Alam berupa Al-Qur’an dan uang tunai. Hal ini sebagai bentuk dukungan dan apresiasi terhadap peran mereka dalam keberlangsungan aktivitas keagamaan di wilayah tersebut.

Acara peresmian Masjid Abu Abdullah Al-Fawazi juga dihadiri oleh sejumlah tokoh dan pejabat daerah, antara lain Sekretaris Daerah Periode 2013-2018, H. Safruddin, K. H. Amien Rachman dari Yayasan Al-Amanah Al-Insaniah, Asisten III Setdako Pagar Alam Bidang Administrasi Umum, Staf Ahli Wali Kota Bidang Kesejahteraan dan SDM, serta sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), kakankemenag, Camat, dan Lurah terkait.

“Semua pihak yang hadir diharapkan dapat bersinergi dalam menjaga dan memanfaatkan Masjid Abu Abdullah Al-Fawazi sebagai pusat kegiatan keagamaan dan pendidikan bagi masyarakat setempat.

BACA JUGA:Menggali 6 Kelezatan Kuliner Aceh Rempah Sebagai Ciri Khas Yang Mengundang Selera

Peresmian ini menjadi tonggak penting dalam upaya memperkuat jaringan sosial dan keagamaan di Kota Pagar Alam,” harapnya. (Cg09)

 

Kategori :