BACA JUGA:7 Nama Calon Pengganti Muncul : AC Milan Batalkan Rekrutmen Julen Lopetegui Setelah Protes Milanisti
Kisah Kang In Gu dan Jeon Yo Hwan
Sinopsis Narco Saints juga akan menceritakan tentang perjalanan sang tokoh utama, Kang In Gu. Pemeran Kang In Gu ini merupakan aktor kenamaan Korea selatan yakni Ha Jung Woo.
Kang In Gu merupakan seorang pengusaha yang pergi ke Suriname. Tujuannya, supaya ia bisa mendapatkan keberuntungan.
Namun, hal tersebut hanya mimpi belaka, ia harus terlibat dalam operasi penyelundupan narkoba. Bukan tanpa alasan, ia terjerumus dalam dunia kriminal karena telah percaya pada seorang pendeta Korea.
BACA JUGA:Maarten Paes Resmi Menjadi Warga Negara Indonesia Setelah Proses Naturalisasi
Pendeta Korea itu bernama Jeon Yo Hwan yang diperankan oleh aktor Hwang Jung Min. Ternyata, ia tidak hanya berprofesi sebagai pendeta saja.
Identitas aslinya, ia seorang raja obat bius dengan kekuatan luar biasa. Tak heran, jika ia mampu mengontrol perdagangan narkoba di negara tersebut.
Tentu saja, situasi ini sangat merugikan Kang In Gu. Namun, ia berhasil selamat berkat bantuan Choi Chan Ho yang diperankan oleh aktor Park Hae Soo.
Dalam sinopsis Narco Saints, ia merupakan seorang agen Badan Intelijen Nasional. Kang In Gu pun kemudian direkrut ke dalam misi rahasia pemerintahan. Ia akan membantu BIN untuk menangkap para bandar narkoba tersebut.
BACA JUGA:Jadwal Siaran Liga Champions: Bayern Muenchen vs Real Madrid
Fakta Menarik Drama Narco Saints
Narco Saints merupakan drama yang memiliki anggaran produksi sebesar 40 miliar won atau setara dengan sekitar Rp 451 miliar. Pada sinopsis Narco Saints ini, kita akan melihat latar yang menarik.
Pasalnya, pengambilan gambar dalam drama ini dilakukan pada beberapa lokasi eksotis di Afrika Selatan.
Tak hanya itu saja, Narco Saints menjadi proyek kesekian kali antara sutradara Yoon Jong Bin dengan Ha Jung Woo dan Hwang Jung Min.
BACA JUGA:Jepang Melaju ke Final Piala Asia U-23 2024 Setelah Menaklukkan Irak