Jum’at Bersih, Inspirasi Masyarakat Jaga Kebersihan

Jumat 17 Nov 2023 - 20:23 WIB
Reporter : Rendi
Editor : Rendi

PAGARALAM POS, Pagaralam – Jum’at bersih kembali menjadi fokus utama Pemerintah Kota Pagar Alam, dalam upaya menjaga kebersihan dan kenyamanan lingkungan.

Kegiatan rutin ini dihelat di kawasan Pasar Terminal, Kelurahan Nendagung, Kecamatan Pagar Alam Selatan, Jum’at (17/11), yang dipimpin oleh Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pagar Alam, Rano Fahlesi SE MSi.

Partisipasi dalam kegiatan ini tidak terbatas hanya pada pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) dan non-ASN, melainkan juga melibatkan alat berat ekskavator yang dikerahkan untuk membersihkan sampah dan lumpur di gorong-gorong pasar terminal Nendagung.

BACA JUGA:5 Manfaat Kesehatan Telur Puyuh Meningkatkan Kadar Energi dan Vitalitas

Langkah ini diambil untuk memastikan kebersihan, tidak hanya terlihat di permukaan tapi juga pada infrastruktur dasar yang mendukung kehidupan sehari-hari.

Di kesempatan ini, Rano Fahlesi menyampaikan harapannya bahwa kegiatan rutin Jum’at bersih ini dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat Pagar Alam.

Dia berharap agar masyarakat turut aktif dalam menjaga kebersihan lingkungan dan membersihkan sampah, terutama di lingkungan tempat tinggal masing-masing.

BACA JUGA:Dibalik Mitos Kisah Misteri Gunung Gede Pangrango

“Penting bagi kita semua untuk bersama-sama menjaga kebersihan lingkungan.

Dengan adanya kegiatan seperti Jum'at bersih, diharapkan masyarakat dapat lebih peduli terhadap lingkungan sekitarnya,” harap Rano Fahlesi.

Upaya Pemkot Pagar Alam ini tidak hanya sekadar membersihkan sampah, tetapi juga bertujuan menciptakan lingkungan yang bersih, rapi, nyaman, dan sejuk bagi seluruh warganya.

BACA JUGA:Menarik Inilah Mitos terkait Mistis nya Gunung Kerinci

Jum'at bersih menjadi momentum untuk menyadarkan masyarakat akan pentingnya peran aktif dalam menjaga kelestarian lingkungan. (Cg09)

 

Kategori :