Jelang Puasa, Aktivitas Pasar Padat

PADAT: Tampak aktivitas arus lalulintas di Pasar Tradisional Pagaralam, memasuki awal bulan suci Ramadhan begitu ramai dan dipenuhi masyarakat untuk mencari kebutuhan pokok.--pagaralampos.com

PAGARALAM POS, Pagaralam – Menjelang awal puasa 1 Ramadhan 1445 H, aktivitas jual beli di Pasar Tradisional Kota Pagaralam meningkat. Masyarakat pun terlihat nampak ramai berduyun-duyun mencari dan membeli kebutuhan pokok.

Pantauan Pagaralam Pos, Senin (11/3) mendapati, sejak pagi aktivitas masyarakat sudah mulai ramai, jika dibandingkan pada hari biasanya. Tak pelak kondisi ini, turut pula membuat arus lalulintas di kawasan Pasar Tradisional Pagaralam padat.

Warga pun silih berganti datang dan pergi, untuk membeli berbelanja kebutuhan pokok. 

BACA JUGA:Mau Puasamu Nyaman? Lakukan 5 Tips Ini Untuk Mencegah Kambuhnya Ambien

Surya, salah seorang Penjual Daging di Pasar Tradisional Pagaralam mengaku, jelang datangnya bulan suci Ramadhan 1445 H sangat ramai.

“Seperti tahun-tahun sebelumnya, memasuki bulan suci Ramadhan, masyarakat pun ramai mencari kebutuhan pokok di Pasar,” ujarnya.

Selain membeli kebutuhan pokok, kata Surya, tak sedikit dari masyarakat mencari daging, yang kerap dijadikan masyarakat, sebagai menu untuk sayur pertama bersama para keluarga di rumah. “Alhamdulillah, penjualan barang dagangan kita pun laris manis,” ungkapnya.

BACA JUGA:Tak Perlu Cemas! Ini 6 Tips Lancar Puasa Bagi Penderita Asam Lambung

Sementara, Yudha salah seorang konsumen mengakui, jika dirinya datang ke lokasi Pasar Tradisional Pagaralam, tak lain untuk mencari kebutuhan pokok, seperti sembako, sayur mayur hingga daging.

“Berbelanja untuk menyambut datangnya bulan suci Ramadhan. Saya pun berbalanja sembako hingga kebutuhan pokok lainnya,” tandasnya. (Do19)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan