Diinginkan Masyarakat jadi Presiden

Diinginkan Masyarakat jadi Presiden--Net

JAKARTA – Peneliti Indo Barometer Christopher Nugroho menyatakan mayoritas masyarakat Indonesia saat ini mencari presiden selanjutnya yang memiliki karakter kepemimpinan tegas dan berani.

Hal ini membuat Calon Presiden (Capres) Prabowo Subianto menjadi pilihan utama masyarakat di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. “Paling dominan memilih presiden saat ini adalah yang tegas dan berani,” kata Christopher dalam keterangannya, Minggu (12/11).

Hal tersebut terlihat dari survei Indo Barometer periode 25-31 Oktober yang menunjukkan 25 persen menginginkan sosok pemimpin tegas dan pemberani. Lalu, 87,9 persen masyarakat melihat karakter kepemimpinan tersebut ada di dalam sosok Prabowo.

BACA JUGA:Optimalkan Peran dan Tanggungjawab OPD

Hal itu pun berdampak pada tingginya elektabilitas Prabowo bersama pasangannya, Cawapres Gibran Rakabuming Raka, di temuan survei Indo Barometer. Temuan itu menunjukkan elektabilitas Prabowo-Gibran 34,2 persen, disusul duet Ganjar Pranowo–Mahfud MD 26,2 persen dan Anies Baswedan–Muhaimin Iskandar 18,3 persen.

Dia menyebut survei tersebut berbanding terbalik dengan temuan saat Pilpres 2014 dan 2019 lalu. Pada dua pilpres terakhir tersebut, masyarakat sangat menyukai karakter yang merakyat.

Sementara, pada Pilpres 2024 mendatang, sosok tegas yang diinginkan rakyat. “Jokowi unggul karena rakyat yang ingin presiden merakyat lebih banyak daripada yang ingin presiden tegas. Untuk Pilpres 2024 terjadi pembalikan yang mana lebih banyak rakyat yang ingin presiden tegas daripada merakyat,” ucap Christopher.

BACA JUGA:Konsisten Produksi Kopi Petik Merah Berkualitas

Selain karena faktor tersebut, terdapat dua alasan lain yang membuat Prabowo disukai masyarakat. Pertama, tingginya popularitas dan kesukaan masyarakat terhadap menteri pertahanan itu.

Kedua, kepribadian dan kemampuan Prabowo yang dianggap mumpuni untuk memimpin Indonesia. “Prabowo Subianto paling dikenal dan disukai. Kedua, evaluasi kepribadian dan kemampuan didominasi oleh Prabowo,” ungkap Christopher. (boy/jpnn)

Tag
Share