Tekankan Pelayanan Ramah untuk Warga

LAYANI: Lurah Sukorejo, KecamatanPagaralam Utara Royni Okta Akbar saat melayani masyarakat.--pagaralampos

KORANPAGARALAMPOS.COM - Dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan publik, Lurah Sukorejo, Royni Okat Akbar menegaskan pentingnya sikap santun dan ramah dalam melayani masyarakat.

Menurutnya, pelayanan yang baik dan penuhkeramahan akan membuat warga merasan yaman saat mengurus berbagai keperluan administrasi tanpa banyak keluhan.

"Kita tetap upayakan pelayanan yang maksimal. Harus tetap menjaga silaturahmi dengan warga untuk sama-sama membangun Kelurahan Sukorejo dan Kota Pagaralam agar lebih maju," ujar Roy saat ditemui di Kantornya.

Ia menambahkan, pelayanan yang prima tidak hanya dilihat dari kecepatan proses administrasi, tetapi juga dari sikap para petugas yang berhubungan langsung dengan masyarakat.

BACA JUGA:Peduli Warga, Wawako Bantu Korban Kebakaran

Sikap ramah, terbuka, dan responsive menjadi kunci utama dalam membangun kepercayaan warga terhadap pelayanan kelurahan.

Kedepan, pihak Kelurahan Sukorejo berkomitmen untukterus melakukan inovasi pelayanan dan meningkatkan hubungan harmonis dengan masyarakat.

Harapannya, pembangunan di KelurahanSukorejo, baik dari sisi infrastruktur maupun pelayanan sosial, dapat berjalan seiring sejalan demi kemajuan bersama.

Dengan pelayanan yang santun, ramah, dan fasilitas yang semakin baik, Kelurahan Sukorejo optimis mampu menjadi contoh pelayanan publik yang unggul di Kota Pagaralam. (SZ14)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan