Honda Siap Luncurkan PCX 160 dengan Tampilan Ala Forza, Siap Tantang Nmax Turbo!
Honda Siap Luncurkan PCX 160 dengan Tampilan Ala Forza, Siap Tantang Nmax Turbo!--foto: kolase pagaralampos.co
KORANPAGARALAMPOS.CO - Setelah Yamaha merilis Nmax Turbo, sebuah skutik dengan performa tinggi yang menyasar pecinta kecepatan dan teknologi canggih, kabarnya Honda tidak mau ketinggalan.
Produsen otomotif asal Jepang ini siap meluncurkan All New Honda PCX 160 dengan desain yang lebih modern dan sporty.
Kabar ini telah menggemparkan dunia otomotif, terutama bagi para penggemar skutik bongsor.
Seperti yang dilansir dari laman Greatbiker (8/9/2024), sebuah kode produksi motor baru dengan kode ‘K1Z’ dikaitkan dengan peluncuran Honda PCX 160 terbaru.
BACA JUGA:Bajaj Freedom 125, Motor Berbahan Gas Pertama di Dunia yang Laku Keras, Ini Spesifikasinya!
Desain Terinspirasi dari Honda Forza 350
Rumor yang beredar menyebutkan bahwa Honda PCX 160 terbaru akan membawa perubahan signifikan dari sisi desain.
PCX 160 kali ini dikabarkan akan tampil lebih besar dan lebih berkelas dengan mengadopsi DNA desain dari Honda Forza 350, salah satu skutik premium Honda yang sangat diminati di pasar Eropa dan Asia.
Desain dari Forza 350 dikenal dengan tampilan elegan dan fitur canggih yang mengutamakan kenyamanan serta kemewahan.
BACA JUGA:Kapan Waktu yang Tepat Ganti Oli Agar Motor Tetap Prima? Simak Ulasan Lengkapnya Disini!
PCX 160 yang baru ini diprediksi akan mengikuti jejak tersebut, terutama pada bagian setang yang kini tertutup dengan cover, serta bodi samping hingga bagian belakang yang lebih ramping dan aerodinamis.
Jika benar demikian, maka ada kemungkinan PCX 160 juga akan dilengkapi dengan fitur windscreen elektrik seperti pada Forza 350, yang memberikan kenyamanan lebih kepada pengendara dalam menyesuaikan perlindungan angin saat berkendara.
Selain itu, desain spidometer canggih ala instrumen mobil juga menjadi salah satu fitur yang diantisipasi hadir dalam versi terbaru ini.
Menggandeng Teknologi Terbaru