Panduan Lengkap Radioterapi, Apa Yang Perlu Anda Ketahui

Dokter mempertimbangkan radioterapi untuk berbagai tujuan, seperti:-Kolase by pagaralampos.co-net

KORANPAGARALAM.POS- Radioterapi, atau terapi radiasi, adalah metode medis yang digunakan untuk mengobati penyakit kanker.

Tujuan utama dari radioterapi adalah menghancurkan sel-sel kanker, menghentikan pertumbuhan dan penyebarannya, serta mencegah kekambuhan kanker.

Radioterapi dapat dilakukan melalui beberapa cara, seperti pemaparan sinar-X, penanaman implan di dalam tubuh, serta pemberian obat melalui oral atau suntikan.

Untuk hasil yang optimal, radioterapi sering dikombinasikan dengan kemoterapi dan operasi pengangkatan tumor. 

BACA JUGA:Terus Bertekad Tingkatkan Kualitas Program Kesehatan

Walaupun efektif dalam membunuh dan menghambat pertumbuhan sel kanker, radioterapi juga dapat merusak sel-sel sehat.

Namun, efek samping ini biasanya tidak permanen. Oleh karena itu, radioterapi harus dilakukan dengan hati-hati dan hanya pada area tubuh yang terkena kanker.

Radioterapi sering digunakan untuk mengobati kanker di berbagai bagian tubuh seperti kepala dan leher, payudara, serviks, prostat, tiroid, dan mata.

Indikasi Radioterapi

BACA JUGA:Bikin SIM Wajib Punya BPJS Kesehatan

Dokter mempertimbangkan radioterapi untuk berbagai tujuan, seperti:

- Mengurangi gejala pada kanker stadium lanjut.

- Mengecilkan tumor sebelum operasi.

- Mengobati kanker sebagai terapi tunggal atau dikombinasikan dengan terapi lain seperti kemoterapi.

BACA JUGA:Peringatan Serius, Gangguan Perilaku Pada Anak Tidak Boleh Diabaikan Menurut Ahli Kesehatan

- Membunuh dan membersihkan sisa sel kanker setelah operasi agar tidak kambuh.

Peringatan Radioterapi

Radioterapi tidak dianjurkan untuk semua kondisi, terutama selama kehamilan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan