Swadaya, Warga Pagar Jaya Perbaiki Jembatan
Swadaya, Warga Pagar Jaya Perbaiki Jembatan--Pagaralam Pos
*Akses Menuju Pemakaman Umum
PAGARALAM POS, Pagaralam – Masyarakat Pagar Jaya bergotong-royong membangun jembatan menuju pemakaman umum di Gang Kamboja, RT 13 RW 07 Pagar Jaya.
Kegiatan ini merupakan inisiatif warga untuk memperbaiki jembatan kayu yang sudah rapuh dan tidak memadai.
Fitra Jaya, warga setempat, menjelaskan meskipun jumlah penduduk tidak terlalu banyak, jembatan ini sangat penting karena menjadi akses utama menuju pemakaman umum Pagar Jaya.
BACA JUGA:Tidak Masuk Daerah Alami Inflasi Bawang dan Cabai
“Kondisi jembatan yang masih terbuat dari kayu ini sering kali rusak. Jika kayunya sudah rapuh, kami warga bergotong royong untuk memperbaikinya,” ujar Fitra.
Ia juga menambahkan bahwa warga berharap pemerintah melalui dinas terkait dapat meninjau kondisi jembatan tersebut dan memberikan solusi yang lebih permanen.
“Kami berharap kepada pemerintah melalui dinas terkait untuk dapat meninjau dan membangun jembatan beton menuju pemakaman. Jarak dari jalan utama menuju pemakaman sekitar 400 meter,” katanya.
BACA JUGA:Gas ‘Melon’ Sulit, Pedagang Kerap Libur Jualan
Dengan adanya jembatan beton, proses pengantaran jenazah menggunakan mobil ambulance akan menjadi lebih mudah dan aman.
Hal ini sangat penting bagi masyarakat Pagar Jaya, terutama dalam memastikan akses yang layak untuk kebutuhan darurat seperti pengantaran jenazah.
Masyarakat Pagar Jaya RT 13 RW 07 sangat berharap perhatian dan bantuan dari pemerintah khususnya dinas terkait untuk membangun jembatan beton tersebut.
BACA JUGA:Mudahkan Akses Utama Petani
“Kami ingin pemerintah memperhatikan kebutuhan kami, khususnya untuk membangun jembatan yang memungkinkan mobil ambulance masuk ke pemakaman umum,” tambah Fitra.