Liga Inggris - Tottenham Hotspur Gagal Tembus 4 Besar, Dihajar Telak Fulham
Liga Inggris - Tottenham Hotspur Gagal Tembus 4 Besar, Dihajar Telak Fulham-net-
BACA JUGA:Persija Targetkan Menang Lawan Persik Kediri
Kali ini The Cottagers berhasil menggandakan keunggulan melalui gol Sasa Lukic.
Gawang Guglielmo Vicario akhirnya harus koyak untuk ketiga kalinya setelah Muniz mencetak gol keduanya untuk Fulham.
Muniz kembali mencatatkan namanya di papan skor dan membuat timnya unggul 3-0 berkat golnya pada menit ke-31.
Hingga laga bubaran Spurs gagal mencetak gol balasan.
BACA JUGA: Wakil Spanyol Ramai, Daftar Tim Lolos Perempat Final Liga Champions
Hasil ini membuat Son Heung-min dkk. gagal menembus zona Liga Champions di klasemen sementara Liga Inggris.
Posisi empat besar gagal dijangkau karena kegagalan mereka mendulang tiga poin.
Spurs masih tertahan di peringkat kelima dengan perolehan 53 poin dari 28 pertandingan.
Mereka hanya berjarak 2 angka saja dari Aston Villa yang menempati pos terakhir untuk Liga Champions.
BACA JUGA:Arsenal Tim Paling Dihindari di UCL, Kok Bisa?
Sementara itu, tripoin di kandang sendiri masih belum mengerek posisi Fulham di klasemen.
Skuad arahan Marco Silva masih tertahan di peringkat ke-12 dengan koleksi 38 poin dari 29 pertandingan.
Pada laga lainnya, persaingan tim papan bawah dan penghuni zona degradasi berlangsung sengit.
Tim peringkat ke-19, Burnley berhasil menumpas Brentford dengan skor tipis 2-1.