Mengapa Cuka Apel Begitu Mengagumkan? Ini 5 Alasan Untuk Menyertakannya Dalam Rutinitas Kesehatan Anda!
Mengapa Cuka Apel Begitu Mengagumkan? Ini 5 Alasan Untuk Menyertakannya Dalam Rutinitas Kesehatan Anda!-foto:net-net
Cuka apel dapat membatasi penyerapan karbohidrat dan pati dari makanan.
Sebagian karbohidrat dan pati yang tidak terserap akhirnya bergerak menuju usus dan menjadi makanan bagi bakteri-bakteri usus yang bermanfaat.
Dengan memberi makan bakteri baik ini, Anda ikut menyuburkan populasinya sehingga pencernaan menjadi lebih sehat.
Biasanya, khasiat ini akan lebih terasa apabila Anda menggunakan cuka apel yang belum mengalami proses penyaringan.
Jenis cuka apel ini memiliki ampas berwarna cokelat yang kaya akan probiotik.
Selain menyehatkan pencernaan, bakteri baik dalam probiotik juga membantu melancarkan buang air besar dan membebaskan Anda dari penyakit sembelit (konstipasi).
5. Mengatasi diare
Proses fermentasi cuka apel menghasilkan pektin, yakni sejenis serat yang mendukung pertumbuhan bakteri baik di dalam usus.
BACA JUGA:Jangan Dilewatkan! Ini Dia Mengolah 5 Manfaat Kangkung Dengan Kreatif Resep-Resep Sehat dan Lezat
Pektin juga memadatkan tekstur feses sehingga baik bagi Anda yang sedang mengalami diare.
Selain itu, sebuah penelitian dalam jurnal Scientific Reports juga menunjukkan khasiat cuka apel dalam melawan bakteri.
Cuka apel terbukti ampuh membunuh bakteri E. coli yang menjadi penyebab diare serta beberapa bakteri lainnya.
Meski demikian, perlu diingat bahwa cuka apel telah melalui proses fermentasi yang menghasilkan asam asetat.