Laksanakan Tugas, Tunaikan Janji Politik kepada Konstituen
pengurus PKB Pagaralam yang solid--Net
PAGARALAMPOS.CO - Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Pagaralam M Oktafiansyah menuturkan, pada Pemilihan Legislatif (Pileg) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Pagaralam 2024 ini, partai PKB mendapatkan tambahan kursi menjadi 3 kursi.
BACA JUGA:Napoli Disebut Juara Paling Terburuk
“Alhamdulillah, pada Pileg 2024 ini, partai PKB mendapatkan tambahan kursi menjadi 3 kursi berkat usaha dan kerja keras para Caleg, serta seluruh pengurus PKB Pagaralam yang solid, sehingga mendapatkan 1 fraksi penuh di DPRD Kota Pagaralam, inshaa allah dengan memiliki Fraksi PKB di Pagaralam, akan memberikan yang terbaik buat masyarakat Kota Pagaralam,” imbuhnya.
BACA JUGA:Bikin Rekor Paling Bobrok
Selain itu, ditambahkan Kak Engga sapaan karibnya, bahwa targat Partai PKB Kota Pagaralam di Pileg 2024 ini, bisa meraih 4 kursi. “Tapi, alhamdulillah berhasil mencapai 3 kursi, keberhasilan ini sekali lagi, adalah kerja dan usaha para Caleg, serta seluruh pengurus Partai PKB Pagaralam,” jelasnya.
BACA JUGA:Napoli Disebut Juara Paling Terburuk
Kek Engga juga berharap, kepada para Caleg dari Partai PKB yang terpilih, nantinya harus melaksanakan tugas dan kewajibannya, sebagai anggota DPRD Kota Pagaralam. “Harapan kita kedepan para Caleg yang terpilih ini, nantinya harus melaksanakan tugas dan kewajibannya, sebagai anggota DPRD Kota Pagaralam, inshaa allah dapat menjadikan Kota Pagaralam menjadi lebih baik. Dan tentunya menunaikan janji politik mereka terhadap konstituennya,” harapnya. (*)