Pendaki Wajib Tau, Kisah Misteri Gunung Gede Pangrango!
Pendaki Wajib Tau, Kisah Misteri Gunung Gede Pangrango!--
PAGARALAMPOS - Pendaki Wajib Tau, Kisah Misteri Gunung Gede Pangrango!
Gunung Gede Pangrango merupakan satu dari sekian banyak lokasi pendakian di Pulau Jawa yang digemari para pendaki.
Terletak di kawasan Taman Nasional Gede Pangrango, Jawa Barat.
Gunung Gede Pangrango sebenarnya merupakan dua gunung yang terpisah, namun puncaknya saling terhubung oleh punggung gunung di ketinggian 2.400 mdpl.
Sebagaimana gunung lainnya, Gunung Gede Pangrango juga memiliki mitos yang menyelimuti hingga kisah-kisah misteri yang kerap diceritakan dari mulut ke mulut, secara turun-temurun.
BACA JUGA:Menarik Inilah Mitos terkait Mistis nya Gunung Kerinci
Berikut sebagian fakta dan mitos dan kisah misteri Gunung Gede Pangrango
1. Alun-alun Suryakencana
Alun-alun ini menjadi salah satu tempat yang disakralkan oleh masyarakat sekitar gunung.
Disebut alun-alun karena tempat ini berupa padang savana yang luas.
Terletak di ketinggian 2.750 mdpl, Alun alun Suryakencana menyajikan pemandangan yang indah, lengkap dengan hamparan bunga edelweis.
BACA JUGA:5 Desa Wisata Tersembunyi di Indonesia yang unik dan menarik untuk dikunjungi
Tempat ini disakralkan karena menjadi lokasi Pangeran Suryakencana menyepi bersama keluarganya.
Selain itu, Alun-alun Suryakencana juga merupakan lokasi persembunyian Prabu Siliwangi saat menghadapi kerajaan Islam.