AC Milan Berhasil Mengalahkan Juara Bertahan, Napoli Dengan Skor Tipis 1-0

AC Milan Berhasil Mengalahkan Juara Bertahan, Napoli Dengan Skor Tipis 1-0-net-

PAGARALAMPOS.CO-AC Milan melakoni giornata ke-24 Liga Italia 2023-2024 dengan bertemu juara bertahan, Napoli.

Dalam laga tersebut, AC Milan bertindak sebagai tuan rumah dengan menjamu Napoli di Stadion San Siro pada Minggu (11/2/2024) waktu setempat atau Senin dini hari WIB.

AC Milan dan Napoli menurunkan nyaris semua pemain terbaik mereka dalam pertandingan kali ini.

Namun, Napoli tidak diperkuat oleh penyerang andalan mereka, Victor Osimhen, karena pada hari yang sama ia membela Nigeria pada final Piala Afrika 2023.

BACA JUGA:Lautaro Martinez Makin Mematikan, Berhasil Memberikan Kemenangan Kepada Inter Milan

Sementara itu, AC Milan tidak diperkuat oleh Tijjani Reijnders karena sanksi akumulasi kartu kuning.

Sepanjang pertandingan, I Rossoneri kalah dalam hal penguasaan bola dengan capaian 40 persen.

Selain itu, AC Milan mampu melepaskan 10 tembakan dengan 6 di antaranya mengarah tepat ke gawang Napoli.

Adapun I Partenopei berhasil meluncurkan 12 tembakan dengan 2 di antaranya mengarah tepat ke gawang AC Milan.

BACA JUGA: Zlatan Ibrahimovic Membawa Kabar Baik, Antonio Conte Sepakat Menjadi Pelatih AC Milan Musim Depan

Bertindak sebagai tuan rumah, AC Milan langsung tampil menekan agar bisa unggul cepat atas Napoli.

Namun, gawang AC Milan justru terancam lebih dulu pada menit ke-10 lewat skema serangan Napoli.

Berawal dari aksi individunya di sisi kiri pertahanan tuan rumah, Khvicha Kvaratskhelia mengirimkan umpan silang kepada Giovanni Simeone.

Simeone berhasil melakukan tap in dengan kaki kanannya untuk mengonversi umpan silang Kvaratskhelia menjadi gol.

Tag
Share