Jangan Dilewatkan! Ini 5 Pentingnya Asupan Omega-3 Dalam Diet Seimbang Anda Cek Faktanya!

Jangan Dilewatkan! Ini 5 Pentingnya Asupan Omega-3 Dalam Diet Seimbang Anda, Cek Faktanya!-foto:net-net

PAGARALAMPOS.CO- Omega-3 adalah sejenis minyak sehat atau lemak tak jenuh ganda yang banyak terdapat pada ikan, seperti ikan tuna, salmon, tongkol, dan sarden.

Tidak hanya pada ikan atau minyak ikan, omega-3 juga terdapat pada telur, minyak kanola, kacang kedelai, dan biji-bijian.

Manfaat omega-3 untuk kesehatan tubuh sangatlah beragam, terutama bagi kesehatan jantung dan otak.

Meski begitu, konsumsi asam lemak ini harus sesuai takaran agar manfaat yang diperoleh bisa maksimal.

BACA JUGA:Tak Sekedar Buah Biasa! Ini 5 Keajaiban Buah Cermai Untuk Kesehatan Tubuh Anda, Cek Faktanya!

Ada tiga jenis omega-3 yang baik untuk kesehatan, yaitu asam alfa-linoleat (ALA), asam eicosapentaenoic (EPA), dan asam docosahexaenoic (DHA).

EPA dan DHA dapat ditemukan pada makanan laut, sedangkan ALA pada tumbuhan.

EPA dan DHA adalah jenis asam lemak omega-3 yang dapat diserap dengan mudah di dalam tubuh.

Meski begitu, manfaat omega-3 dengan jenis apa pun tetap banyak, khususnya untuk menjaga kesehatan dan fungsi organ tubuh.

BACA JUGA:Pecinta Manis Wajib Coba! 5 Manisnya Kesehatan Khasiat Cincau Hitam Untuk Tubuh Anda

Omega-3 adalah jenis asam lemak yang penting bagi kesehatan manusia.

Adapun, omega-3 termasuk jenis asam lemak esensial yang memiliki sebutan populer ‘nutrisi super’.

Sebab, kandungan nutrisi ini memiliki berbagai manfaat bagi kesehatan tubuh.

Berbeda dengan kandungan lainnya, asam lemak ini tidak bisa tubuh hasilkan sendiri.

Tag
Share