KMSK Deinze Menyambut Hangat Kepulangan Marselino Ferdinan dari Piala Asia 2023 Bersama Timnas Indonesia
KMSK Deinze Menyambut Hangat Kepulangan Marselino Ferdinan dari Piala Asia 2023 Bersama Timnas Indonesia-net-
PAGARALAMPOS.CO-Timnas Indonesia telah tersingkir dari Piala Asia 2023.
Skuad Garuda harus angkat koper usai takluk dari Australia di babak 16 besar.
Bermain di Stadion Jassim Bin Hamad, Minggu (28/1/2024), Indonesia kalah 0-4.
Setelah dipastikan tersingkir, mayoritas pemain timnas Indonesia langsung memutuskan kembali ke klub masing-masing.
BACA JUGA:Timnas Indonesia, Tak Mengalami Perubahan Posisi Ranking FIFA Meski Kalah Telak dari Australia
Salah satunya adalah Marselino Ferdinan yang langsung kembali ke Belgia untuk bergabung dengan KMSK Deinze.
Marselino bahkan sudah mengikuti latihan rutin pada hari ini, Rabu (31/1/2024) waktu setempat,
Hal itu diketahui dari unggahan akun X (Twitter) KMSK Deinze yang menampilkan foto Marselino dengan pakaian latihan lengkap.
KMSK Deinze juga menuliskan twit hangat dalam caption postingan tersebut.
BACA JUGA:Asnawi Gabung Klub Thailand
"Lihat siapa yang kembali dari Piala Asia," demikian bunyi cuitan tersebut.
Di Piala Asia kemarin, Marselino menjadi salah satu pemain tak tergantikan di skuad asuhan Shin Tae-yong.
Baru berusia 19 tahun, dia selalu tampil penuh selama 90 menit dalam empat pertandingan.
Dari jumlah laga tersebut, Marselino berhasil mengoleksi satu gol.