Ringankan Beban, Bantu Warga Terdampak Banjir

BANTUAN: Pj Walikota Pagaralam H Lusapta Yudha Kurnia beserta Kepala BPBD Kota Pagaralam John Hasman, salurkan bantuan kepada korban terdampak banjir. --pagaralampos.com

PAGARALAM POS, Pagaralam – Pj Walikota Pagar Alam, H Lusapta Yudha Kurnia SE MM, didampingi Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pagar Alam John Hasman, melanjutkan peninjauan ke lokasi banjir yang terjadi pada Sabtu (27/1) lalu. Lokasi banjir terletak di Belakang SMA Negeri 1 Pagar Alam, Kelurahan Beringin Jaya, Kecamatan Pagar Alam Utara.

Di lokasi ini, sebanyak tujuh rumah warga terdampak oleh banjir yang disebabkan oleh meluapnya aliran sungai Air Betung.

Pj Walikota Pagar Alam, bersama rombongan, tiba di lokasi pada Selasa (30/1) untuk meninjau langsung kondisi yang terjadi dan memberikan bantuan kepada warga yang terdampak.

BACA JUGA:Korea Selatan Mengalahkan Arab Saudi Lewat Adu Penalti dengan Skor 4-2 Babak 16 Besar Piala Asia 2023

Selama peninjauan, H. Lusapta Yudha Kurnia menyampaikan keprihatinan atas musibah banjir, yang melanda beberapa rumah warga.

Beliau menekankan pentingnya koordinasi antarinstansi, untuk memberikan bantuan dan solusi yang cepat dan efektif kepada warga yang terdampak.

Pj Walikota Pagar Alam juga turut memberikan bantuan langsung kepada warga yang membutuhkan, seperti paket sembako, selimut, dan kebutuhan mendesak lainnya.

BACA JUGA:Xavi Hernandez Siap Merelakan Gaji dalam Sisa Kontraknya di Barcelona

Tindakan ini sebagai bentuk kepedulian pemerintah terhadap masyarakat yang mengalami kesulitan akibat bencana alam.

“Kita berharap agar bantuan yang diberikan dapat meringankan beban dan membantu pemulihan kondisi warga yang terdampak.

Komitmen pemerintah daerah untuk terus berkoordinasi dan memberikan dukungan penuh kepada masyarakat yang mengalami dampak bencana tetap menjadi prioritas utama.

BACA JUGA:Inter Milan Sudah Menggenggam Satu lagi Transfer Pemain Gratisan, Yakni Striker Timnas Iran Mehdi Taremi

Kepala BPBD Kota Pagar Alam John Hasman juga ikut memberikan penjelasan terkait langkah-langkah yang telah diambil, untuk penanganan darurat serta rencana pemulihan pasca-banjir.

Upaya-upaya tersebut mencakup evakuasi sementara, distribusi bantuan, dan pemantauan terhadap kondisi cuaca dan aliran sungai. (Cg09)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan