Drawing perempat final Copa del Rey: Barcelona Menghadapi Athletic Bilbao, Atletico Madrid Berjumpa Sevilla

Drawing perempat final Copa del Rey: Barcelona Menghadapi Athletic Bilbao, Atletico Madrid Berjumpa Sevilla- Net-

BACA JUGA:Real Madrid Membungkam Atletico Madrid dengan Skor 5-3, Dani Carvajal Man of the Match

Barcelona sampai saat ini masih memegang rekor sebagai juara terbanyak Copa del Rey dengan koleksi 31 gelar.

Disusul Bilbao yang memenangkan trofi sebanyak 23 kali.

Hal ini tentunya menghadirkan partai klasik di Copa del Rey mengingat sejarah panjang keduanya di kompetisi lokal Negeri Matador.

Di babak perempat final, Bilbao bakal menjamu El Barca dalam laga satu leg.

BACA JUGA:Jumpa Barbastro, Barcelona Menang Tipis

Laga ini juga menghadirkan partai reuni bagi Barcelona mengingat Ernesto Valverde yang mengasuh Bilbao notabene adalah eks pemain sekaligus eks pelatih klub.

Valverde sempat mengasuh Barcelona antara Juli 2017 dan Januari 2020.

Sementara itu pada pengundian perempat final lainnya, Atletico Madrid berjumpa dengan Sevilla.

Dua kekuatan yang secara tradisional saling bertolak belakang tersebut bakal berebut satu tiket di semifinal.

BACA JUGA:Ferran Torres, Man of the Match Las Palmas vs Barcelona

Los Rojiblancos bakal bertindak sebagai tuan rumah dengan menjamu pasukan Quique Sanchez Flores di Stadion Wanda Metropolitano.

Adapun dalam undian lainnya, Celta Vigo bakal menghadapi Real Sociedad, lalu terakhir Real Mallorca jumpa Girona.

Pertandingan perempat final Copa del Rey akan dimainkan mulai pekan depan, pada Rabu (24/1/2024) dan Kamis (25/1/2024).

Sumber:bolasport.com

Tag
Share