Jarak Sebuah Harapan dalam Film 5 cm, ini Sinopsisnya!

Jarak Sebuah Harapan dalam Film 5 cm, ini Sinopsisnya!-kapanlagi.com-kapanlagi.com

BACA JUGA:Society of The Snow, Kisah Nyata Korban Kecelakaan Pesawat, ini Sinopsisnya!

Kemudian Zafran (Herjunot Ali) merupakan lelaki puitis dan penuh percaya diri. Zafran menaruh hati kepada Dinda (Pevita Pearce), adik perempuan Arial (Denny Sumargo).

Arial sendiri digambarkan sebagai pemuda maskulin yang berbadan kekar. Namun di sisi lain, ia mudah grogi ketika berhadapan dengan wanita.

Berikutnya ada Riani (Raline Shah), satu-satunya wanita di antara 5 sahabat ini. Riani merupakan sosok perempuan mandiri, cerdas, dan ambisius.

Terakhir, Ian (Igor Saykoji) yang merupakan pria paling humoris dalam geng, mudah mengundang gelak tawa dan selalu menghadirkan suasana ceria, namun ia sulit membuka perkenalan dengan orang lain.

BACA JUGA:7 Wisata di Negara Myanmar Banyak Dikunjungi para Pelancong dari Luar Negeri, Salahsatunya Shwedagon Pagoda

Sinopsis Film 5 cm

Film 5 cm dimulai dengan Genta yang membuat tantangan bagi sahabat-sahabatnya. Ia ingin menguji kesetiakawanan mereka dengan cara berpisah dan tidak bertemu sama sekali selama setahun penuh.

Genta kemudian menentukan waktu dan tempat pertemuan mereka, yakni di sebuah stasiun. Sebelum pertemuan, Genta menyebutkan barang apa saja yang harus mereka bawa.

Ternyata, ia ingin mengajak para sahabatnya untuk mendaki Gunung Semeru. Di sela penantian selama setahun, kelima sahabat ini saling merindukan satu sama lain.

BACA JUGA:Ambil Bagian Sukses Pemilu 2024 di Pagaralam

Jika sebelumnya mereka berlima selalu bersama-sama, kini mereka harus menghadapi hidup masing-masing. Ian paling kesulitan pada masa penantian ini.

Tidak pernah terpikir olehnya untuk menjalani hidup tanpa sahabatnya. Kepribadiannya yang sulit berkenalan dengan orang baru mempersulitnya dalam menjalani hari demi hari.

Hingga tibalah hari pertemuan yang ditunggu-tunggu. Kelima karib ini sangat antusias menuju ke stasiun yang telah ditentukan.

Drama sempat hadir ketika Ian hampir saja ketinggalan kereta api. Beruntung, Ian sempat ditarik oleh kawan-kawannya naik ke atas kereta yang telah melaju.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan