Pengamanan Nataru Diperketat
Pengamanan Nataru Diperketat--ist
KORANPAGARALAMPOS.COM - Wakil Wali Kota Pagar Alam Hj. Bertha menghadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Musi 2025 yang digelar di Halaman Polres Pagar Alam, Jumat (19/12/2025).
Apel ini menjadi tanda kesiapan penuh aparat gabungan dalam mengamankan perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) di Kota Pagar Alam.
Apel dipimpin langsung Kapolres Pagar Alam AKBP Januar Kencana Setia Persada dan dihadiri unsur Forkopimda, dengan melibatkan jajaran Polres, TNI, Timsar, Satpol PP, Dinas Perhubungan, BPBD, Dinas Kesehatan, serta instansi terkait lainnya.
Operasi Lilin 2025 sendiri akan berlangsung selama 14 hari, mulai 20 Desember 2025 hingga 2 Januari 2026, dengan melibatkan ratusan ribu personel di seluruh Indonesia.
Dalam amanatnya, Kapolres menegaskan bahwa Apel Gelar Pasukan ini merupakan bentuk kesiapsiagaan menyeluruh menghadapi lonjakan mobilitas masyarakat selama Nataru.
Momentum akhir tahun selalu dimanfaatkan masyarakat untuk beribadah, berkumpul bersama keluarga, dan berlibur, sehingga berpotensi meningkatkan aktivitas dan kerawanan di berbagai titik.
Kapolres juga menekankan pentingnya pengamanan ekstra dibanding tahun-tahun sebelumnya, baik dari aspek pelayanan, pengawasan, maupun respons cepat terhadap potensi gangguan di lapangan.
Sinergi dan soliditas lintas instansi menjadi kunci utama demi terciptanya perayaan Nataru yang aman, tertib, dan nyaman.
“Kita tingkatkan kesiapsiagaan, soliditas, dan sinergitas. Keberhasilan pengamanan Nataru adalah tanggung jawab bersama. Jaga kesehatan dan laksanakan tugas dengan penuh dedikasi,” pesan Kapolres.
Dengan kesiapan aparat gabungan, diharapkan masyarakat Pagar Alam dapat merayakan Natal dan Tahun Baru dengan rasa aman, nyaman, dan penuh kebahagiaan.