PSIS Semarang Datangkan Tegar Infantrie
PSIS Semarang Datangkan Tegar Infantrie--net
KORANPAGARALAMPOS.COM - PSIS Semarang kembali membuat kejutan dengan mengumumkan perekrutan pemain baru Tegar Infantrie, meski bursa transfer Pegadaian Championship 2025/2026 belum resmi dibuka.
Kehadiran gelandang 26 tahun ini menjadi angin segar bagi Mahesa Jenar yang sedang berjuang keluar dari zona degradasi.
Sebelum bergabung dengan PSIS, Tegar Infantrie tercatat bermain untuk Persita Tangerang di kompetisi BRI Super League 2025/2026.
Namun, musim ini ia jarang mendapat kesempatan tampil. PSIS meminjam Tegar hingga akhir musim Pegadaian Championship 2025/2026, dengan seluruh proses administrasi yang sudah dirampungkan oleh manajemen.
BACA JUGA:Indra Sjafri Bersyukur TC Rampung, Skuad Timnas U-22 untuk SEA Games 2025 Siap Tempur
Tegar menjadi pemain pertama yang direkrut PSIS di era kepemilikan baru, sekaligus menjadi rekrutan awal sebelum bursa transfer dibuka pada 10 Januari 2026. Ia dijadwalkan bergabung dengan skuad mulai pekan depan.
Menurut Direktur Utama (CEO) PSIS Semarang, Datu Nova Fatmawati, kedatangan Tegar merupakan langkah strategis untuk menambah opsi bagi pelatih Jafri Sastra di lini tengah.
“Kami merekrut Tegar Infantrie untuk memperkuat lini tengah.
Semoga kehadiran Tegar membawa harapan baru bagi PSIS di sisa kompetisi dan membantu PSIS bertahan di Championship,” ujarnya.
BACA JUGA: Pengamat Nilai Giovanni van Bronckhorst Lebih Tepat Tangani Timnas Indonesia
Tegar bukan wajah baru bagi publik Mahesa Jenar. Ia pernah memperkuat PSIS saat klub tersebut promosi ke Liga 1 pada 2018.
Ia juga pernah bekerja sama dengan Jafri Sastra pada periode 2018–2019, sehingga adaptasinya diharapkan berjalan cepat.
Meski demikian, tantangan besar menanti Tegar. PSIS saat ini berada di posisi terbawah Grup Timur dan membutuhkan peningkatan performa signifikan untuk keluar dari zona merah.
Di sisi lain, Tegar harus mengembalikan ritme terbaiknya setelah tidak sekali pun tampil musim ini bersama Persita.