Hotel Permata Bunda, Pilihan Nyaman untuk Menikmati Indahnya Pagar Alam
UTAMAKAN: Hotel Permata Bunda terus mengutamakan pelayanan dan keamanan.--pagaralam pos
KORANPAGARALAMPOS.COM- Bagi wisatawan yang berkunjung ke Kota Pagar Alam, memilih tempat menginap yang nyaman dan aman tentu menjadi prioritas. Salah satu opsi yang patut dipertimbangkan adalah Hotel Permata Bunda, yang berlokasi strategis di Air Laga, Kelurahan Kuripan Babas, Kecamatan Pagaralam Utara.
Dikelola oleh Endot, hotel ini menawarkan suasana hangat dan ramah dengan fasilitas yang dirancang untuk memberikan pengalaman menginap istimewa.
Tersedia 18 kamar yang dilengkapi fasilitas lengkap seperti air panas, WiFi, AC, televisi, sarapan pagi, serta area parkir yang luas. Semua ini menjadikan Hotel Permata Bunda sebagai tempat singgah ideal bagi keluarga, wisatawan, maupun pebisnis yang datang ke Pagar Alam.
Hendra, salah satu karyawan hotel, mengungkapkan daya tarik unik yang dimiliki Hotel Permata Bunda. “Selain kenyamanan kamar, panorama malam hari dari hotel ini luar biasa.
BACA JUGA:Pekalongan Sepeda, Surga Bagi Pecinta Gowes di Pagaralam
Para tamu bisa menikmati pemandangan Gunung Dempo yang terlihat gagah dari kejauhan. Sensasi ini memberikan pengalaman menginap yang berbeda dibandingkan hotel-hotel lainnya,” ujarnya.
Selain pemandangan yang memanjakan mata, pihak hotel juga selalu mengutamakan keamanan dan kepuasan tamu. Pendekatan pelayanan yang ramah membuat pengunjung merasa betah dan memiliki kesan positif setelah menginap.
“Kami ingin setiap tamu pulang dengan membawa kenangan indah dan keinginan untuk kembali,” tambah Hendra.
Dengan kombinasi fasilitas modern dan pemandangan alam yang menawan, Hotel Permata Bunda diharapkan semakin dikenal luas dan menjadi pilihan utama para wisatawan. “Harapan kami, hotel ini selalu di hati masyarakat, semakin maju dan sukses,” tutup Hendra dengan penuh optimisme.
BACA JUGA:Tingkatkan Kerjasama, Majukan Pagaralam di Berbagai Bidang
Bagi Anda yang tengah merencanakan liburan atau perjalanan bisnis ke Pagar Alam, Hotel Permata Bunda bisa menjadi pilihan tepat untuk menginap. Kenyamanan, keamanan, dan keindahan panorama alam yang ditawarkan menjadikannya tempat ideal untuk melepas lelah sekaligus menikmati keindahan Kota Pagar Alam. (Do19)