Mengulik Kelebihan dan Kekurangan Mobil Suzuki Katana, Simak Penjelasannya!
Kelebihan dan Kekurangan Mobil Suzuki Katana-pagaralampos-
KORAN PAGARALAMPOS.COM - Tertarik buat meminang mobil Suzuki Katana bekas makanya nyari info soal kelebihan dan kekurangan Suzuki Katana
Suzuki Katana pertama kali muncul di Indonesia tahun 1986, Mobil ini dipasarkan sebagai versi 4×2 dari Suzuki Jimny Jadi, jangan heran kalau tampilan Katana dan Jimny generasi awal mirip banget.
Desainnya yang simpel dan klasik, dengan atap trepes dan lampu bulat, bikin mobil ini punya penggemar tersendiri di Indonesia.
Apa sih yang bikin mobil ini begitu istimewa dan layak buat kamu pertimbangkan Yuk, kita intip kelebihan dan kekurangan Suzuki Katana
BACA JUGA:Ketahui 5 Fakta Penting Mobil Suzuki Katana, Ini Penjelasannya!
Kelebihan Suzuki Katana
1. Irit Bahan Bakar
Buat kamu yang cari mobil irit, Katana bisa jadi pilihan yang pas banget, Mesin 1.000 cc yang dipakai Katana terkenal irit bahan bakar Bayangin, dengan 1 liter bensin, Katana bisa menempuh jarak sekitar 12-15 km di dalam kota.
Lumayan banget kan buat ngirit pengeluaran di tengah harga BBM yang semakin mahal, Apalagi buat kamu yang aktivitasnya padat dan sering mobile, Katana bisa jadi partner hemat yang andal
BACA JUGA:Nikmati Lagu Favorit dengan Kualitas Studio, Tanpa Alat Mahal
Bukan cuma irit, mesin Katana juga bandelnya kebangetan Mobil ini dikenal jarang rewel, bahkan untuk dipakai di medan berat sekalipun.
Nggak heran kalau Katana jadi andalan di daerah pedesaan yang medannya cukup menantang Jadi, buat kamu yang suka berpetualang atau tinggal di daerah dengan kondisi jalan yang kurang bagus, Katana bisa jadi pilihan yang tepat!
2. Harga Terjangkau
Salah satu alasan kenapa Katana masih banyak peminatnya adalah karena harganya yang terjangkau, Dibanding mobil keluaran terbaru, harga Katana bekas relatif murah Bahkan, kamu bisa dapat Katana dengan kondisi yang masih oke dengan budget di bawah 50 juta