Selamat Bertugas di Pagar Alam AKBP Erwin Aras Genda
Selamat Bertugas di Pagar Alam AKBP Erwin Aras Genda--Pagaralam Pos
* Pelepasan AKBP Erwin Irawan Penuh Haru dengan Payung Pora
PAGARALAM POS, Pagaralam - Bertempat di Mapolres Pagar Alam, Kamis (4/1/2024) digelar pisah sambut Kapolres Pagar Alam. Pada kesempatan tersebut, pejabat baru mantan Kasubbidpaminal Bid Propam Polda Sumsel ini menggantikan pejabat lama AkBP Erwin Irawan SIK yang diamanahkan menjabat Wakaporesta Bandar Lampung.
Kedatangan pejabat baru, disambut dengan prosesi gerbang pora yang dilakukan jajaran perwira.
Kapolres Pagar Alam AKBP Erwin Aras Genda mengatakan, dirinya mengucapkan terima kasih atas sambutan pejabat lama serta jajaran Polres Pagar Alam.
BACA JUGA:Gandeng BSIP, Kembangkan Kebun Enteres Kopi Robusta
"Diembannya amanah Kapolres Pagar Alam, saya harapkan dukungan dari jajaran, agar bisa menjalankan tugas sebagai kapolres dengan baik," ucap dia.
AKBP Erwin Aras Genda juga tak menampik, jika nama Polres Pagar Alam membuming di Bumi Sriwjaya atas prestasi yang telah dilakukan kapolres yang lama.
"Tentunya, prestasi ini harus dijaga dan harus lebih baik lagi kedepannya," ucap perwira pernah menjabat Kasubdit Kamsel Ditlantas Polda Sumsel ini.
BACA JUGA:Siskamling Dinilai Efektif Tingkatkan Keamanan
Sementara AKBP Erwin Irawan SIK mengatakan, selama bertugas di Pagar Alam banyak kesan kesan dan pengalaman yang berarti. Baik dari para jajaran yang selama ini telah mendukung kinerja dalam menjalankan tugas sebagai anggota Polri di Pagar Alam.
Demikian juga kepada para OPD dilingkup Pemerintah Kota Pagar Alam.
Serta elemen dan pihak terkait lainnya yang terus bersinergi bersama sama mendukung Polres Pagar Alam dalam menjaga kekondusifan wilkum Pagar Alam.
BACA JUGA:Satukan Semangat untuk Jalin Sinergi
Dia juga mengucapkan terimakasih yang sebesar besarnya, kepada rekan perwira dan bintara yang telah berdedikasi menjalankan tugas di Pagar Alam.