Samakan Langkah Strategis, Laksanakan Program Posyandu

Dinkes Sukses Gelar Rakor--pagaralampos

PAGARALAMPOS.CO - Dalam rangka meningkatkan koordinasi dan sinergi, antar kelompok kerja operasional Posyandu, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Pagaralam menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) yang dihadiri oleh peserta utama, yaitu Ketua Tim Penggerak PKK Kelurahan.

Kegiatan ini dilaksanakan di Warung Hasan Bumbu, Simpang Manna Kelurahan Ulu Rurah, Kecamatan Pagaralam Selatan, Kamis (21/12) dan diikuti oleh sebanyak 30 peserta.

BACA JUGA:Pj Bupati Empat Lawang Apresiasi Hari Ibu

Rapat koordinasi ini bertujuan untuk menyamakan pemahaman dan merumuskan langkah-langkah strategis dalam melaksanakan program Posyandu di setiap kelurahan. Kepala Dinas Kesehatan Kota Pagaralam, Desi Elviani SE MM melalui Kabid Kesehatan Masyarakat Yeyen Permana SKM MM mengatakan, sinergi antar kelompok kerja operasional Posyandu, sangat penting untuk meningkatkan cakupan pelayanan kesehatan di tingkat masyarakat.

“Posyandu memiliki peran strategis, dalam upaya pencegahan dan pemantauan kesehatan masyarakat, terutama ibu dan anak. Karena itu, koordinasi yang baik antar pihak terkait, seperti Ketua Tim Penggerak PKK Kelurahan, sangat diperlukan agar program-program kesehatan dapat berjalan efektif,” ujar Yeyen.

BACA JUGA:Miliki Peranan Penting, Berikan Layanan Kesehatan Maksimal

Rapat yang berlangsung penuh keharmonisan ini membahas berbagai aspek, termasuk evaluasi pelaksanaan program Posyandu, pemetaan kebutuhan masyarakat setempat, dan strategi peningkatan partisipasi ibu-ibu dalam kegiatan Posyandu.

Diharapkan, hasil dari rapat koordinasi ini dapat memberikan dorongan positif bagi pelaksanaan program Posyandu di Kota Pagaralam, sehingga kesehatan masyarakat dapat terus ditingkatkan melalui upaya pencegahan dan pemantauan yang lebih baik. (*)

 

Tag
Share