Jaecoo J7 SHS, Mobil Hybrid Super Irit yang Siap Menggebrak Pasar Indonesia, Segini Konsumsi BBM Nya!

Jaecoo J7 SHS, Mobil Hybrid Super Irit yang Siap Menggebrak Pasar Indonesia, Segini Konsumsi BBM Nya!--foto: kolase pagaralampos.co

KORANPAGARALAMPOS.CO - Sebagai merek baru di pasar otomotif Indonesia, Jaecoo memiliki strategi khusus untuk menarik perhatian konsumen.

Di bawah naungan Chery International, mereka meluncurkan Jaecoo J7 SHS (Super Hybrid System), sebuah kendaraan PHEV (Plug-in Hybrid Electric Vehicle) yang diklaim memiliki efisiensi bahan bakar luar biasa dengan harga di bawah Rp 599 juta.

Efisiensi Luar Biasa: Rp 30.000 untuk 100 KmSalah satu keunggulan utama Jaecoo J7 SHS adalah efisiensinya yang luar biasa dalam konsumsi bahan bakar.

Berdasarkan pengujian, mobil ini hanya memerlukan biaya sekitar Rp 30.000 untuk menempuh jarak 100 km.

BACA JUGA:Penting! Ini Komponen yang Bisa Rusak Ketika Mobil Jarang Dipakai, Simak Penjelasannya Disini!

Jika dibandingkan dengan mobil hybrid 1.500 cc turbo yang menghabiskan Rp 86.000 untuk jarak yang sama, Jaecoo J7 SHS jelas lebih hemat.

Sebagai perbandingan lebih lanjut:

Mesin bensin 1.500 cc turbo dengan konsumsi bahan bakar 1:10 km menghabiskan Rp 129.000 per 100 km.

Mesin bensin 2.000 cc biasa bahkan lebih boros, dengan biaya sekitar Rp 161.000 per 100 km.

BACA JUGA:Daihatsu Xenia, Mobil MPV Pilihan Keluarga

Dengan kombinasi mesin bensin dan motor listrik, Jaecoo J7 SHS mampu menempuh lebih dari 1.300 km dalam sekali pengisian penuh, menjadikannya pilihan yang sangat efisien bagi konsumen di Indonesia.

Minim Kompetitor di KelasnyaMenurut Evan Angganantika, Head of Marketing Jaecoo, saat ini Jaecoo J7 SHS belum memiliki pesaing langsung di pasar otomotif Indonesia.

“Jujur kalau kita bicara kompetitor langsung itu tidak ada,” ujar Evan dalam wawancara di Jakarta.

Namun, di mata konsumen, mobil ini mungkin akan dibandingkan dengan beberapa model hybrid lain yang sudah ada, seperti Lexus RX450h+ atau model Volvo seperti XC40, XC60, dan XC90.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan