Salurkan Makanan Begizi, Cerdaskan Anak Bangsa

MAKAN BERGIZI: Jajaran anggota Polsek Dempo Selatan salurkan makanan bergizi, dalam upaya turut mencerdaskan anak bangsa di SDN 17 Pagaralam.--pagaralampos

PAGARALAM POS, Pagaralam – Polres Pagar Alam bersama Polsek Dempo Selatan menggelar aksi sosial, dengan memberikan bantuan peralatan belajar, dan makan siang bergizi kepada pelajar di Pagaralam. 

Kali ini giat dalam rangka mencerdaskan anak bangsa khususnya di Pagaralam digelar kamis (14/11), bertempat di SD Negeri 17 Pagaralam Dusun Perdipe Kelurahan Prahu Dipo, Kecamatan Dempo Selatan.

Giat ini dipimpin langsung oleh Kasat Intelkom IPTU Suparna didampingi Kapolsek Dempo Selatan IPTU Ramdani bersama dengan kepala sekolah SD N 17, personil polres Pagaralam, personil polsek Dempo Selatan dan babinkantibmas Kelurahan Prahu Dipo.

“Giat sosial ini bertujuan untuk mendukung pembangunan sumber daya manusia yang unggul di Kota Pagaralam serta mendukung tumbuh kembang mereka, terutama dalam kemampuan belajar, serta sebagai bentuk kepedulian Polres Pagaralam akan pendidikan serta kesehatan anak-anak calon penerus bangsa ini,” ujar Kasat Intelkom. 

BACA JUGA:Aktif Mengedukasi Masyarakat Bidang Kesehatan

Sementara itu, sebanyak 30 orang siswa/i SD Negeri 17 Kota Pagaralam terlihat gembira dan antusias menerima makanan bergizi yang dibagikan. Menu yang disajikan dipilih juga sesuai dengan program pemerintah asta cita yaitu bergizi dengan menu 4 sehat 5 sempurna. (Dep12)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan