Vespa Rilis LX 125 I-GET, Penantang Unik Yamaha NMAX Turbo dan Honda PCX 160

Vespa Rilis LX 125 I-GET, Penantang Unik Yamaha NMAX Turbo dan Honda PCX 160--foto: kolase pagaralampos.co

BACA JUGA:Suzuki DR-Z4S dan DR-Z4SM, Motor Trail 2025 dengan Desain Keren dan Fitur Canggih, Ini Spesifikasinya!

Motor ini telah dilengkapi dengan lampu depan LED dengan Daytime Running Light (DRL) yang memberikan visibilitas lebih baik dan tampilan yang mewah.

Di bagian panel instrumen, terdapat instrumen analog dengan Multi Information Display (MID) untuk menampilkan berbagai informasi kendaraan.

Tak ketinggalan, Vespa juga menyediakan port USB untuk pengisian daya gadget saat berkendara, yang semakin melengkapi kebutuhan mobilitas modern.

Dari segi mesin, Vespa LX 125 I-GET menggunakan teknologi I-GET dengan mesin berkapasitas 124,5 cc, satu silinder SOHC, dan 3 klep.

BACA JUGA:2025, TVS Siap Produksi Lokal Motor Listrik dan Baterai, Ini Penjelasan Lengkapnya!

Mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 10,3 dk pada 7.600 rpm dan torsi maksimal 10,2 Nm pada 6.000 rpm, membuatnya irit dan cukup bertenaga untuk penggunaan harian di perkotaan.

Sistem pendingin udara pada motor ini juga menjaga agar mesin tetap stabil dalam kondisi apapun.

Spesifikasi Dimensi dan Kaki-Kaki

Vespa LX 125 I-GET memiliki dimensi yang kompak dengan panjang 1.770 mm, lebar 705 mm, dan tinggi jok 785 mm, sehingga nyaman digunakan di berbagai kondisi jalan.

BACA JUGA:PT TVS Motor Company Indonesia (TVS-MCI) Optimis Penjualan TVS iQube S Capai 150 Unit Sesuai Target

Kapasitas tangki bahan bakarnya sekitar 7 liter, yang cukup untuk pemakaian jarak menengah.

Bagian kaki-kaki khas Vespa dengan single arm di bagian depan dan single shockbreaker yang dapat diatur di bagian belakang membuat pengendaraan lebih stabil.

Ban tubeless yang dipasang pada pelek cast wheel Vespa juga memberikan kenyamanan dan keamanan lebih.

Ban depan memiliki ukuran 110/70-11 dan ban belakang 120/70-10, yang cocok untuk manuver di jalanan perkotaan yang padat.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan